Hari Raya Santo Yusuf Suami Bunda Maria

Subscribers:
3,150
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=XGFbKnQzQ2I



Duration: 9:11
1,103 views
57


Hari Raya Santo Yusuf Suami Bunda Maria
Santo Yusuf adalah pribadi yang sangat sederhana yang jarang dikenal, namun dengan iman kita percaya bahwa pasti Santo Yusuf adalah Bapa Keluarga Kudus Nazareth dan Bapa Gereja serta Bapa kita semua.
Keutamaan-Keutamaan St. Yusuf. Paus merefleksikan tujuh kualitas yang dimiliki oleh St. Yusuf. Yusuf adalah seorang 1] bapa penuh kasih. Ia suami Maria, ayah Yesus. Ia mendedikasikan status dan hidupnya demi Keluarga Kudus. Seluruh hidupnya adalah pelayanan bagi Tuhan. Yusuf juga adalah 2] seorang bapa yang lembut dan penuh cinta. Ia menyaksikan Yesus yang tumbuh penuh kebijaksanaan. Sebagai ayah ia melindungi anaknya dengan penuh kasih dan kehangatan.

Paus mengajak kita merefleksikan bahwa selain viat Maria, ada pula ‘viat Yusuf’. Ia taat pada kehendak Tuhan. Maria telah mengatakan janji kesetiaanya pada Tuhan: terjadilah padaku menurut kehendak-Mu. Demikian pula Yusuf memperlihatkan viatnya sebagai ayah Yesus. Dan Yesus sendiri pada saatnya di taman Getsemani, menyatakan viat-Nya kepada Allah Bapa: ‘bukan kehendak-Ku melainkan kehedak-Mu lah yang terjadi. Yusuf mendidik Yesus dengan contoh sikap taat.

Yusuf adalah 4] seorang bapa yang siap menerima. Ia menerima Maria dengan tulus hati. Ia percaya pada kata-kata Malaikat Tuhan. Ia figur seorang pria yang menghormati perempuan. Ia tak mau mempermalukan Maria. Ia pria yang bukan hanya berpikir logis, tetapi terutama bertindak sensitif. Yusuf memberi teladan bagi kita untuk melawan kekerasan bagi perempuan.

Yusuf digambarkan pula sebagai 5] bapa yang berani dan kreatif. Yusuf tidak lari dari kesulitan. Dalam situasi sulit, ia berani memilih tindakan yang bukan menurut pilihannya sendiri. Dalam situasi dilematis ia menjadi ‘mukjizat’ bagi keselamatan Maria dan anak Yesus. Ketika tidak ada tempat bagi Maria di Betlehem, Yusuf menyediakan palungan yang nyaman. Ketika harus mengungsi dari ancaman Herodes, ia tegar melindungi dan menyelematkan keluarga. Ia percaya tangan Tuhan.

Paus juga menghormati Santo Ysusf sebagai figur 6] seorang bapa pekerja. Yusuf adalah seorang tukang kayu. Ia bekerja keras menghidupi Keluarga Kudus. Ia adalah pelindung para pekerja. Paus Leo XIII dalam Ensiklik Rerum Novarum merefleksikan peran Yusuf sebagai pekerja. Yesus belajar bekerja dan melayani dari sang ayah, Yusuf. Di Tahun Santo Yusuf ini kita patut berdoa dan menghormati para pekerja yang mendedikasikan hidupnya bagi umat manusia.

Akhirnya Paus Fransiskus menggambarkan figur Yusuf sebagai 7] bapa tersembunyi (a father in the shadows). Figur Yusuf sebenarnya menampilkan sifat Allah Bapa sendiri yang selalu mengasihi Anak-Nya. Relasi Yesus dan Yusuf adalah bayangan dari relasi Yesus dengan Bapa-Nya di surga. Yusuf adalah figur penyertaan Bapa dalam seluruh hidup Yesus Putra-Nya di dunia.

Bagi Paus Fransiskus, orang menjadi ayah bukan hanya karena status menikah dan memiliki anak. Semua orang menjadi ayah ketika memberikan hidupnya demi hidup orang lain. Dari Yusuf, kita belajar mengasihi dan melindungi anak-anak dengan hati seorang ayah. Dengan cara itu kita menjadi tanda kehadiran Bapa di sorga ‘yang menerbitkan matahari bagi orang yang jahat dan orang yang baik dan menurunkan hujan bagi orang yang benar dan orang yang tidak benar’ (Mat 5: 45).

Mimpi kedua, Yusuf taat pada perintah Tuhan untuk mengungsikan anaknya ke Mesir karena ancaman Herodes (Mat 2: 13-15); ketiga, kembali dari Mesir ke tanah Israel (Mat 2: 19-20); dan keempat, mengungsi ke Galilea untuk menetap di kota Nazaret (Mat 2: 22-23)
Dengan tahun Santo Yusuf ini, marilah kita semakin menggali dan belajar tentang Santo Yusuf sehingga dapat meneladan iman nya.
Tentang St. Yusuf. Memang di Kitab Suci ia tidak lagi dibicarakan setelah kisah Yesus diketemukan di Bait Allah pada usia 12 tahun. St. Yusuf sudah tidak disebutkan pada waktu Yesus mengajar, ataupun pada saat Ia wafat di salib. Maka tradisi mengatakan St. Yusuf meninggal dunia sebelum Yesus mulai mengajar. Sebab tidak mungkin Yesus (pada saat terakhirnya di kayu salib) memasrahkan Bunda Maria kepada Yohanes murid yang dikasihi-Nya, jika St. Yusuf masih hidup.
Menurut kisah penglihatan seorang biarawati dari Agreda (Spanyol), bernama Maria yang terberkati (1602-1665), St. Yusuf mengambil Bunda Maria sebagai istrinya ketika ia berumur sekitar umur 33 tahun, sedangkan Bunda Maria umur sekitar 14 tahun dan meninggal sebelum Tuhan Yesus mulai pengajaran dan misi Nya.

Lagu Santo Yusuf yang menjaga : vocal oleh Veronica Ricka
Instrumental oleh : Ryo

Lagu Bunda Maria : La Voce Di Maria
https://www.youtube.com/watch?v=ZDOjcwqmHzQ







Tags:
Hari Raya Santo Yusuf Suami Bunda Maria
Santo Yusuf yang menjaga
Iman Katolik
Bapa Keluarga Kudus Nazareth
Bapa Pelindung Gereja Semesta
Bapa Pelindung keluarga kita
Iman Gereja Katolik
Keluarga Kudus Nazareth
Bapa yang taat dan setia
Paus Fransiskus
Bapa yang saaleh dan tersembunyi