Persija Akhirnya Resmi Perkenalkan Michael Krmencik, Akan Jadi Bomber Andalan Pengganti Marko Simic?

Subscribers:
1,700,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=wAQt8S7GVoQ



Duration: 3:13
41 views
0


TRIBUN-VIDEO.COM - Sosok pengganti Marko Simic di Persija Jakarta akhirnya diperkenalkan.

Bomber anyar Macan Kemayoran itu hadir saat latihan dan bertemu seluruh penggawa tim dari mulai pemain sampai pelatih pada Kamis (30/6/2022).

Pemain itu tidak lain adalah Michael Krmencik, penyerang asal Republik Ceko.

Krmencik direkrut Persija bersama seorang Ceko lainnya yang bermain pada posisi bertahan, Ondrej Kudela.

Keduanya menjadi kartu as baru Persija dalam mengarungi Liga 1 2022-2023.

Tepuk tangan dari segenap pemain dan pelatih menyambut Krmencik kala mengikuti latihan pertamanya dengan logo Monas di dada.

Pemain 29 tahun itupun membalas sambutan hangat dengan menyalami satu per satu pemain dan jajaran pelatih.

Hal itu terlihat dari unggahan di Instagram Persija Jakarta (@Persija).

"Hari pertama bersama keluarga Persija Jakarta, @krmelec_11," tulis akun resmi Tim Ibu Kota itu.

Dengan segudang pengalamannya di Eropa, tentu harapan besar kini berada di pundak Krmencik.

Terlebih, Persija pernah punya striker asing andal yang menjadi andalan di setiap laga, yakni Marko Simic.

Krmencik akan dinilai dan selalu dibandingkan dengan performa Marko Simic yang berhasil membawa masa jaya Persija dengan memenangkan liga dan Piala Presiden 2018 lalu.

Sebelum berseragam Persija, Krmencik lebih banyak menghabiskan kariernya di Liga Gambrinus (Liga 1 Republik Ceko).

Salah satunya bermain bersama Kudela di Slavia Prague sebagai pemain pinjaman dari Club Brugge (Belgia) di musim 2021/2022.

Selain bermain di Liga Ceko dan Belgia (2019-2021), striker berusia 29 tahun itu pun sempat mengorbit di Liga Yunani bersama PAOK (2020/2021).
Sepanjang kariernya, Krmencik berhasil mencetak total 69 gol di level klub dan mengemas sembilan gol untuk timnas Ceko.

Krmencik pernah menjadi top skor saat berseragam FC Viktoria Pizen (Liga Gambrinus) dengan 16 gol di musim 2017/2018 dan kala bersama PAOK (Liga Super Yunani) pada musim 2020/2021 dengan lima gol.

Sementara itu, Krmencik akan bersama Persija selama tiga musim ke depan. Ia menjadi pemain asing kedua Persija asal Ceko setelah Kudela yang telah tiba di Jakarta pada Selasa (22/06/2022) sore.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Bomber Pengganti Marko Simic di Persija Akhirnya Diperkenalkan, Semua Pemain Disalami Satu per Satu, https://jakarta.tribunnews.com/2022/07/01/bomber-pengganti-marko-simic-di-persija-akhirnya-diperkenalkan-semua-pemain-disalami-satu-per-satu?page=all.




Other Videos By TribunJakarta Official


2022-07-01🔴 HOT ISSUE : Ada Bintik Hitam di Darahnya, Ruben Onsu Sakit Mistis Atau Medis?
2022-07-01Mayat Pria Pengemudi Ojol Ditemukan Tewas di Pelintasan Rel Cikarang, Diduga Punya Masalah Ekonomi
2022-07-01Warga Kali Krukut Jagakarsa Dihebohkan dengan Mayat Perempuan Tanpa Identitas yang Mengambang
2022-06-30Habisi Nyawa Teman dan Buang Jasad di Sungai, Tersangka Pembunuhan Sempat Beramal Pakai Uang Korban
2022-06-30Toyota Calya Tertabrak Kereta Api dan Terseret 200 Meter di Cianjur, Dua Penumpang Luka Berat
2022-06-30Aksi Pria di Lamongan Sebar Uang ke Jalanan Setelah Menang Pilkades Begini Sosoknya
2022-06-30Hari Pertama Latihan Bareng Skuad Persija Jakarta, Michael Krmencik Paling Akrab dengan Sosok Ini
2022-06-30Pengamat Prediksi King Maker Capres 2024, Justru Bukan Jokowi
2022-06-30Pergantian Nama Jalan di Jakarta Ditolak Warga, Acara Penyerahan KTP Batal Digelar
2022-06-30Penampilan Michael Krmencik Meragukan saat Latihan Perdana Persija, Disebut Tumpul di Depan Gawang
2022-06-30Persija Akhirnya Resmi Perkenalkan Michael Krmencik, Akan Jadi Bomber Andalan Pengganti Marko Simic?
2022-06-30Saksi Bocorkan Sikap Polisi saat Cekcok dengan Mahasiswi di Jatinegara, Tak Melawan Meski Dianiaya
2022-06-30Detik-detik Maling Siang Bolong Beraksi Gasak Kotak Amal Musala Cibubur, Pelaku Disebut Warga Luar
2022-06-30Helipad Ilegal saat Sidak ke Pulau Panjang, Ketua DPRD Bakal Panggil Bupati Kepulauan Seribu
2022-06-30Peresmian Kembali Gapura Chinatown Jakarta oleh Anies Baswedan, Jadi Ikon Baru Ibu Kota
2022-06-30Pedagang Hewan Kurban di Bekasi Niat Cari Cuan Malah jadi Korban Pencurian, Sempat Dipergoki Warga
2022-06-30Jokowi Menegaskan Indonesia Tak Ada Kepentingan Apapun, Kecuali Ingin Perang Selesai
2022-06-30Rusia Segera Kirim Pupuk ke Indonesia, Dianggap Negara Sahabat Rusia
2022-06-30Kisah Tukang Bakso 'Aroma SoWan' Terbaik di Formula E yang Diundang Makan Malam Anies Baswedan
2022-06-30🔴 EDUKASI SEKSUAL: Kapan Gairah Wanita Meningkat?
2022-06-30🔴 TRIBUNNEWS LIVE UPDATE SORE: KAMIS 30 JUNI 2022



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek