Kebakaran Melanda Rumah di Pekayon Bekasi Disebabkan Pemilik Lupa Matikan Kompor

Subscribers:
1,690,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=b3r2eks_bfk



Duration: 0:49
279 views
4


Laporan wartawan TribunJakarta.com Yusuf Bachtiar

TRIBUN-VIDEO.COM - Kebakaran melanda rumah di Pondok Pekayon Indah, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Sabtu (3/12/2022).

Kepala Dinas Kebakaran (Damkar) Kota Bekasi Aceng Solahudin mengatakan, kebakaran terjadi sekira pukul 10.55 WIB.

"Petugas tiba di titik kejadian sekira pukul 11.16 WIB, objek kebakaran berupa rumah tinggal," kata Aceng.

Aceng menjelaskan, api diduga berasal dari kompor yang lupa dimatikan anak pemilik rumah.

"Pemilik rumah ingin pergi tetapi sempat pulang kerumah untuk mengambil barang yang tertinggal tanpa diketahui pemilik rumah anaknya menyalakan kompor untuk memasak frozen food," jelas Aceng.

Asap mengepul seisi dapur, api mulai terlihat membakar apa saja yang ada ruang memasak tersebut.

"Kompor lupa dimatikan api menyambar barang yang mudah terbakar disekitar dapur," jelas dia.

Pihaknya menerjunkan sebanyak satu unit mobil pemadam, api berhasil dipadamkan sebelum merambat lebih luas.

"Api berhasil dipadamkan sekira pukul 11.50 WIB, tidak sampai merambat hanya mengakibatkan kerusakan di bagian dapur," ucapnya.

Aceng memastikan, tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran kali ini. Hanya saja total kerugian materil ditaksir mencapai Rp40 juta.

"Tidak ada korban jiwa, luas area yang terbakar sekitar 35 meter persegi," terangnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Lupa Matikan Kompor, Rumah di Pekayon Bekasi Terbakar, https://jakarta.tribunnews.com/2022/12/03/lupa-matikan-kompor-rumah-di-pekayon-bekasi-terbakar.
Penulis: Yusuf Bachtiar | Editor: Jaisy Rahman Tohir




Other Videos By TribunJakarta Official


2022-12-04Ji Chang Wook Donasikan Separuh Keuntungan Acaranya ke Korban Gempa Cianjur
2022-12-04🔴 LIVE UPDATE: MINGGU 4 DESEMBER 2022
2022-12-04Ini Jawaban Kejagung soal Rekomendasi LPSK untuk Ringankan Tuntutuan Bharada E kepada JPU
2022-12-04Waspada Aktivitas Gunung Semeru Muncul Awan Panas Guguran ke Arah Tenggara dan Selatan
2022-12-03Reaksi Anak Buah Paloh & Demokrat saat Kantor NasDem Aceh Dilempari Telur Busuk
2022-12-03Pj Gubernur DKI Jakarta Copot Marullah Matali Sebagai Sekda, Ormas Betawi Tersinggung
2022-12-03Tangis Ibunda Bharada E Ingin Gantikan Posisi Anak: Biasa Seragam Polisi, Ini Pakai Baju Tahanan
2022-12-03LPSK Klaim Kesaksian Bharada E Soal Adanya Wanita Misterius di Rumah Ferdy Sambo adalah Jujur
2022-12-03Viral Video Air Bak Masjid Al Barokah Purwadadi Ciamis Tumpah Diguncang Gempa Garut
2022-12-03Persija Ungkap Liga 1 2022\2023 akan Bergulir Kembali, Digelar Sistem Bubble hingga Tanpa Penonton
2022-12-03Kebakaran Melanda Rumah di Pekayon Bekasi Disebabkan Pemilik Lupa Matikan Kompor
2022-12-03Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono Bahas Rencana Tata Ruang DKI dengan Warga Duren Sawit
2022-12-03Penyebab Gempa Garut 6,1 SM Terungkap, Aktivitas Lempeng Indo-Australia
2022-12-03Kepala BMKG Ungkap Alasan Gempa Garut Terasa sampai Jawa Timur, Beda dengan Gempa Cianjur
2022-12-03Ganjar Pranowo Tersenyum Diajak Semobil & Satu Pesawat dengan Jokowi
2022-12-03Anies Baswedan ke Aceh Diwarnai Teror Telur Busuk
2022-12-03Gempa Mangitudo 6,4 Guncang Garut, Dilaporkan 4 Rumah dan 1 Bangunan Sekolah Rusak
2022-12-03🔴 LIVE UPDATE: SABTU 3 DESEMBER 2022
2022-12-03Kunjungan Politik Anies Baswedan di Aceh Sempat Diwarnai Teror Telur Busuk, Relawan Siap Melawan
2022-12-03Prakiraan Cuaca DKI Jakarta 4 Desember 2022, Jakarta Pusat Diperkiraan akan Hujan Ringan
2022-12-03Peringatan Dini Cuaca Ekstrem 4 Desember 2022, Waspada Hujan Petir di DKI Jakarta



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek