Konten Prank KDRT Baim Wong & Paula Verhoeven Berbuntut Panjang, Kameramen dan Sopir Diperiksa

Subscribers:
313,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=PGpYe7K6u7I



Duration: 3:44
241 views
0


TRIBUNSOLO.COM -- Aksi prank kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan aktor Baim Wong dan istrinya, Paula Verhoeven kini berbuntut panjang.


Baim Wong dan Paula Verhoeven kini terancam hukuman pidana terkait kasus dugaan pelanggaran UU ITE.


Sebab, sejauh ini kasus prank atau pura-pura melaporkan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) di kantor polisi masih terus berlanjut.


Senin (24/10/2022), kameramen dan sopir Baim Wong akan diperiksa terkait Kasus prank KDRT tersebut.


"(Diperiksa) hari ini jam 13.00 WIB ya," kata Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi, dilansir dari Tribunnews, Senin (24/10/2022).


Adapun Baim Wong dan Paula dilaporkan oleh tim Odie Hudiyanto & Partner dengan Pasal 36 dan 45 Undang-Undang Nomor 19 tahun 2016 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).


Sampai saat ini, polisi masih menyelidiki laporan tersebut, Baim pun belum ditetapkan sebagai tersangka.


Beberapa waktu lalu, Nurma mengungkapkan kemungkinan Baim Wong menjadi tersangka berdasarkan fakta yang ada.


Menurutnya, jika apa yang dilakukan Baim Wong dan Paula Verhoeven mengarah ke unsur pidana, maka status bisa dinaikkan menjadi tersangka.


"Kalau fakta sudah mengarah, kita akan menaikkan dari penyelidikan menjadi penyidikan," ujarnya.




Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Konten Prank KDRT Baim Wong Berbuntut Panjang, Polisi Periksa Kameramen dan Sopir, https://solo.tribunnews.com/2022/10/24/konten-prank-kdrt-baim-wong-berbuntut-panjang-polisi-periksa-kameramen-dan-sopir.
Penulis: Tribun Network | Editor: Hanang Yuwono




Other Videos By Tribun Solo Official


2022-10-25Detik-detik Seorang Wanita Nekat Terobos Istana Negara dan Todongkan Pistol ke Paspampres
2022-10-25Wanita Ditangkap karena Nekat Masuk ke Istana dan Bawa Senjata Api, Paspampres Sempat Ditodong
2022-10-25Kaesang Pangarep Kenang Momen Awal Perkenalan hingga Mantap akan Menikah dengan Erina Gudono
2022-10-25Berita Solo Hari Ini: Kaesang Suarakan KLB PSSI, Tokoh Suporter Persis Aulia Haryo Beri Dukungan
2022-10-25Bharada E Ingin Minta Maaf Langsung ke Keluarga Brigadir J, Kuasa Hukum Beri Keterangannya
2022-10-25Bharada E Dibawa ke Pengadilan Jaksel dengan Tangan Diborgol untuk Hadapi Sidang Pemeriksaan Saksi
2022-10-25Berita Solo Hari Ini: Gencarkan Sidak Obat Sirup, Dinkes Tindak Lanjuti Kasus Gagal Ginjal Anak
2022-10-25Berita Solo Hari Ini: Gibran Tanggapi Adanya Laporan Jukir Nakal Minta Tarif Parkir Motor Rp 3 Ribu
2022-10-25Ganjar Pranowo Pastikan Masih Taat Aturan Partai PDIP: Terkait Pilpres Adalah Keputusan Ketum
2022-10-25Meski Sudah Maafkan Eliezer, Pihak Keluarga Brigadir J Ragukan Alasan Bharada E Ikuti Perintah Sambo
2022-10-25Konten Prank KDRT Baim Wong & Paula Verhoeven Berbuntut Panjang, Kameramen dan Sopir Diperiksa
2022-10-24Berita Solo Hari Ini: Tuntutan Mahasiswa UNS soal Gilang Meninggal dalam Diklatsar: Bubarkan Menwa
2022-10-24Persis Hari Ini: Persis Jalin Komunikasi ke Persebaya, Bali United & Rans: Bahas Sepakbola Indonesia
2022-10-24Hanya Lecet, Pria Asal Malang Selamat, Padahal Mobilnya Terbakar setelah Tabrakan di Tol Solo-Ngawi
2022-10-24🔴 LIVE UPDATE SENIN 24 OKTOBER 2022
2022-10-24Tanggapan Yenny Wahid soal Wacana Duet Ganjar-Yenny di Pilpres 2024 : Saya Ini Cuma Batur
2022-10-24Berita Solo Hari Ini: Kombes Pol Iwan Saktiadi Sang Penjaga Solo yang Baru
2022-10-24Berita Solo Hari Ini : Kaesang Panagarep dan Azrul Ananda Bertemu Membahas KLB ?
2022-10-24Berita Solo Hari Ini: Warga Kartasura Ingin BST Tetap Gratis, Jadi Transportasi Andalan untuk Kerja
2022-10-24Berita Solo Hari Ini : Nasib Apes Dialami Agus, Niat Jemput Istri tapi Mobilnya Tertimpa Pohon
2022-10-24Boikot Leslar Tak Laku ? Bos Indosiar Umumkan Lesti Tampil di Indonesian Dangdut Awards



Tags:
TRIBUNSOLO
tribunnews
prank
kdrt
baim
wong
berbuntut
panjang
kini