Rusia Umumkan Pengusiran Duta Besar AS dari Moskow, Balasan Atas Pendeportasian 12 Staf Moskow

Subscribers:
1,690,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=AeT5RApxTc4



Duration: 0:56
65 views
0


TRIBUN-VIDEO.COM - Rusia telah mengumumkan pengusiran sejumlah diplomat Amerika Serikat (AS) dari negaranya.

Hal ini merupakan balasan atas pendeportasian 12 staf Moskow untuk PBB, di New York, atas perintah AS.

Sementara itu, situasi antara Rusia dan AS dikabarkan semakin memanas seiring ekskalasi konflik di Ukraina.

Dikutip TribunWow.com dari Russia Today, Jumat (25/3/2022), Kementerian Luar Negeri Rusia mengatakan bahwa pihaknya telah memanggil seorang diplomat senior AS di Moskow.

Kemudian pemerintah memberinya catatan berisi daftar karyawan diplomatik Amerika yang akan dideportasi dan dinyatakan dengan status 'persona non grata' (orang yang tidak diinginkan).

Kementerian menjelaskan bahwa itu adalah pembalasan atas pengusiran diplomat Rusia dari misi PBB dan seorang karyawan Rusia dari Sekretariat PBB.

"Pihak Amerika dengan tegas diberitahu bahwa setiap tindakan bermusuhan Amerika Serikat terhadap Rusia akan menerima tanggapan yang tegas dan memadai," bunyi pernyataan itu.

Washington memberi tahu Moskow tentang keputusannya untuk mendeklarasikan 12 diplomat Rusia sebagai persona non grata pada akhir Februari.

AS mengklaim orang-orang Rusia yang diusir telah terlibat dalam kegiatan spionase yang merugikan keamanan nasional kita.

Moskow mengutuk keputusan itu, dan menyalahkan Washington atas pelanggaran berat terhadap komitmen bersama.

Rusia menyerukan agar pejabat AS menunjukkan akal sehat untuk menghindari konflik lebih lanjut.

Kementerian Luar Negeri kemudian mengatakan bahwa mereka sejatinya memilih untuk tidak mengusir diplomat Amerika lagi.

Namun kelancangan dan keengganan AS untuk bernegosiasi membuat pihaknya tak memilikipilihan lain.

Seminggu sebelumnya, AS juga memerintahkan pengusiran diplomat tertinggi kedua di kedutaan Rusia di Washington, Sergey Trepelkov.

Akhir tahun lalu, AS memerintahkan 27 dari 200 diplomat Rusia untuk pergi.

Kementerian Luar Negeri Rusia pun menyebut relasi antara Moskow dan Washington saat ini sedang berada diambang keruntuhan.



Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Situasi Memanas, Rusia Usir Duta Besar AS dari Moskow, Sebut Hubungan 2 Negara di Ambang Kehancuran, https://wow.tribunnews.com/2022/03/25/situasi-memanas-rusia-usir-duta-besar-as-dari-moskow-sebut-hubungan-2-negara-di-ambang-kehancuran?page=all.
Penulis: Noviana Primaresti
Editor: Rekarinta Vintoko




Other Videos By TribunJakarta Official


2022-03-25Klaim Kualitas Aspalnya yang Terbaik di Indonesia, Direktur PT Jakpro: Pengaspalan Sudah 87,9 Persen
2022-03-25Putin Perintahkan Tentara Rusia Harus Menang Perang Lawan Ukraina pada 9 Mei, Ada Apa?
2022-03-25Presiden Turki Erdogan Sebut Rusia dan Ukraina Telah Sepakati 4 Topik yang Dibahas dalam Negosiasi
2022-03-25Misteri Tewasnya Karyawati di Cikarang Terkuak, Pelaku Ternyata ABG yang Awalnya Berniat Tawuran
2022-03-25🔴 SAPA DOKTER: Mengapa Kontrol Behel Ada yang Setiap Tiga Bulan?
2022-03-25🔴 TRIBUNNEWS LIVE UPDATE SORE: JUMAT 25 MARET 2022
2022-03-25🔴 TRIBUN TRAVEL UPDATE: JUMAT 25 MARET 2022
2022-03-25🔴 TRIBUNNEWS LIVE UPDATE SORE: JUMAT 25 MARET 2022
2022-03-25Diduga Jual Konten Vulgar hingga Raup Jutaan Rupiah, Dhea OnlyFans Diciduk Polisi, Ini Sosoknya
2022-03-25Aksi Massa Bela Islam 2503 di Kawasan Patung Kuda Bubarkan Diri, Nekat Mau ke Istana tapi Gagal
2022-03-25Rusia Umumkan Pengusiran Duta Besar AS dari Moskow, Balasan Atas Pendeportasian 12 Staf Moskow
2022-03-25Peringatan Dini BMKG Besok Sabtu 26 Maret 2022: Waspada 26 Wilayah Berpotensi Diguyur Hujan Lebat
2022-03-25Prakiraan Cuaca di DKI Jakarta, Sabtu 26 Maret 2022, Waspada Hujan Serta Kilat di Jaksel dan Jaktim
2022-03-25Update Kasus Covid-19 di Indonesia pada 25 Maret, Sebaran 4.857 Kasus Baru Covid-19 di Indonesia
2022-03-25🔴KABAR BOGOR - Beli Minyak Goreng Pakai NIK, Data Warga Aman?
2022-03-25NATO Menyatakan akan Kirim Pasukan Perdamaian ke Ukraina, Rusia Merespons hingga Deklarasikan Perang
2022-03-25Aksi Heroik Gadis di Garut, Berani Rekam saat Perampok Membobol, Selamatkan Ibu dan Tendang Pelaku
2022-03-25🔴 KABAR BOGOR - Disambut Wagub DKI, Konser Justin Bieber Ternyata Belum Berizin
2022-03-25Pelaku Pembacokan Buruh Wanita di Cikarang Ditangkap, Kekasih Korban Duduk Termenung di Makam Viral
2022-03-25Pelaku Pembunuhan Karyawati di Cikarang Ditangkap, Dipastikan Bukan Orang Terdekat
2022-03-25Terungkap Alasan Olla Ramlan Gugat Cerai Aufar Hutapea



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek
moskow
pmm
dubes as
dubes amerika
amerika
rusia