Aksi Massa Bela Islam 2503 di Kawasan Patung Kuda Bubarkan Diri, Nekat Mau ke Istana tapi Gagal

Subscribers:
1,690,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=ew8mRfvF3k8



Duration: 0:56
242 views
6


TRIBUN-VIDEO.COM - Massa Aksi Bela Islam 2503 mulai membubarkan diri dari kawasan Patung Kuda, sore ini, Jumat (25/3/2022).

Pantauan wartawan TribunJakarta.com, massa aksi yang berjumlah sekitar ratusan orang tersebut, membubarkan diri setelah sempat dihalangi aparat kepolisian dan terlibat saling dorong.

Massa dihalangi untuk menuju ke Istana Kepresidenan, sekitar pukul 16.12 WIB.

"Silakan kembali ke tempat yang sudah disediakan. Kepada para peserta aksi, kami minta untuk mundur," kata petugas kepolian dari mobil komando, Jumat (25/3/2022).

"Silakan sampaikan aspirasi rekan-rekan sesuai dengan aturan yang berlaku. Sampaikam aspirasi secara tertib dan damai," sambungnya.

Seperti diketahui, organisasi masyarakat (Ormas) Persaudaraan Alumni (PA) 212 hingga tokoh Islam lainnya menggelar aksi bertajuk 'Aksi Bela Islam 2503' pada Jumat (25/3/2022) ini.

Aksi Bela Islam 2503 tersebut berlangsung di kawasan Patung Kuda, Monas, Jakarta Pusat, sejak sekitar pukul 13.30 WIB untuk menyuarakan tuntutan kepada Pemerintah agar memberi tindakan kepada penista agama, termasuk salah satunya, Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas.

Usai membacakan orasi, sejumlah massa aksi sempat mencoba untuk menerobos barikade polisi untuk menuju ke Istana Kepresidenan sore ini.

Iklan untuk Anda: Gadis tertidur dengan ular pitonnya dan terbangun karena curiga
Advertisement by
Aksi saling dorong antara massa aksi dan aparat kepolisian pun sempat terjadi beberapa menit, hingga kemudian massa aksi membubarkan diri sekitar pukul 16.12 WIB.




Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Massa Aksi Bela Islam Saling Dorong dengan Aparat, Nekat Mau ke Istana Tapi Gagal:Kami Minta Mundur!, https://jakarta.tribunnews.com/2022/03/25/massa-aksi-bela-islam-saling-dorong-dengan-aparat-nekat-mau-ke-istana-tapi-gagalkami-minta-mundur.
Penulis: Pebby Ade Liana | Editor: Wahyu Septiana




Other Videos By TribunJakarta Official


2022-03-25Tawuran Maut Kelompok ABG di Depan Masjid Pesanggrahan, Pelajar Tewas Ditikam Sesama Murid SMA
2022-03-25Klaim Kualitas Aspalnya yang Terbaik di Indonesia, Direktur PT Jakpro: Pengaspalan Sudah 87,9 Persen
2022-03-25Putin Perintahkan Tentara Rusia Harus Menang Perang Lawan Ukraina pada 9 Mei, Ada Apa?
2022-03-25Presiden Turki Erdogan Sebut Rusia dan Ukraina Telah Sepakati 4 Topik yang Dibahas dalam Negosiasi
2022-03-25Misteri Tewasnya Karyawati di Cikarang Terkuak, Pelaku Ternyata ABG yang Awalnya Berniat Tawuran
2022-03-25🔴 SAPA DOKTER: Mengapa Kontrol Behel Ada yang Setiap Tiga Bulan?
2022-03-25🔴 TRIBUNNEWS LIVE UPDATE SORE: JUMAT 25 MARET 2022
2022-03-25🔴 TRIBUN TRAVEL UPDATE: JUMAT 25 MARET 2022
2022-03-25🔴 TRIBUNNEWS LIVE UPDATE SORE: JUMAT 25 MARET 2022
2022-03-25Diduga Jual Konten Vulgar hingga Raup Jutaan Rupiah, Dhea OnlyFans Diciduk Polisi, Ini Sosoknya
2022-03-25Aksi Massa Bela Islam 2503 di Kawasan Patung Kuda Bubarkan Diri, Nekat Mau ke Istana tapi Gagal
2022-03-25Rusia Umumkan Pengusiran Duta Besar AS dari Moskow, Balasan Atas Pendeportasian 12 Staf Moskow
2022-03-25Peringatan Dini BMKG Besok Sabtu 26 Maret 2022: Waspada 26 Wilayah Berpotensi Diguyur Hujan Lebat
2022-03-25Prakiraan Cuaca di DKI Jakarta, Sabtu 26 Maret 2022, Waspada Hujan Serta Kilat di Jaksel dan Jaktim
2022-03-25Update Kasus Covid-19 di Indonesia pada 25 Maret, Sebaran 4.857 Kasus Baru Covid-19 di Indonesia
2022-03-25🔴KABAR BOGOR - Beli Minyak Goreng Pakai NIK, Data Warga Aman?
2022-03-25NATO Menyatakan akan Kirim Pasukan Perdamaian ke Ukraina, Rusia Merespons hingga Deklarasikan Perang
2022-03-25Aksi Heroik Gadis di Garut, Berani Rekam saat Perampok Membobol, Selamatkan Ibu dan Tendang Pelaku
2022-03-25🔴 KABAR BOGOR - Disambut Wagub DKI, Konser Justin Bieber Ternyata Belum Berizin
2022-03-25Pelaku Pembacokan Buruh Wanita di Cikarang Ditangkap, Kekasih Korban Duduk Termenung di Makam Viral
2022-03-25Pelaku Pembunuhan Karyawati di Cikarang Ditangkap, Dipastikan Bukan Orang Terdekat



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek
monas
unjuk rasa
aksi ormas islam