Akhirnya Ida Dayak Ditemukan seusai Pindah-pindah Hotel, Lelah Diburu Pasien hingga Jual Minyak

Subscribers:
1,690,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=1aXH35_lnt0



Duration: 0:45
22,237 views
229


TRIBUN-VIDEO.COM -- Ida Dayak akhirnya ditemukan.

Ida Dayak berulangkali pindah hotel demi menghindari kejaran pasien.

Lama menghilang sejak diprotes pasien, keberadaan Ida Dayak akhirnya diketahui.

Beberapa pekan lalu, ada seorang pasien yang protes atas pengobatan Ida Dayak.

Meski sudah diobati Ida Dayak, pasien protes tangannya tak kunjung lurus.

Ia pun menagih janji Ida Dayak.

Pasien mengaku sudah berulangkali menghubungi, tapi tak mendapat jawaban.

Sejak saat itu, Ida Dayak tak lagi terdengar menggelar praktik pengobatan.

Rupanya pada 19 April 2023 Ida Dayak memutuskan pulang ke kampung halaman suami.

Ida berangkat ke Kota Situbondo dengan tujuan silaturahmi dan liburan.

Dilihat dari akun Youtube Arjuna Ganteng, ada dua pria merekam bersama Ida Dayak.

Ida Dayak tampak memakai kerudung di video.

"Tidak ada yang tahu lho, cuma kita yang tahu," kata pria di video.

Pria tersebut kemudian mengajak Ida Dayak untuk pergi.

"Ayo bu mau beli apa sampean," katanya.

"Ndak, rokokan," timpal Ida Dayak.

Rupanya keberadaan Ida Dayak diketahui warga hingga hotelnya didatangi.

Namun begitu Ida Dayak justru menolak mengobati warga dengan dalih tak ada persiapan dan tidak membawa minyak.

Ia kemudian pindah hotel ke Situbondo.

Sesampainya di sana nasibnya tak berubah, warga mengendus kedatangan Ida Dayak.

Tak mau menyia-nyiakan kesempatan, warga kembali menyerbu hotel Ida Dayak.

"Puluhan warag mendatangi hotel Ida Dayak meminta diobati. Ida Dayak tidak ada persiapan akhirnya membagikan minyak pada tetangga rumah suaminya," tulis keterangan video.

Meski sudah menolak namun warga tetap mendesak mendapat pengobatan dari Ida Dayak.

Karena itulah Ida Dayak luluh.

Ia pun mengobati sejumlah warga.

Karena merasa tak bisa istirahat, Ida Dayak lantas pergi dari Situbondo ke Surabaya.

"Ida Dayak pergi ke Surabaya dengan tujaun ke keluarga suami sambil istirahat," tulis keterangan.

Entah bagaimana caranya, namun warga kembali menyerbu tempat Ida Dayak.

"Namun kembali ditolak karena tidak membawa minyak. sampai akhirnya Ida Dayak meminta pegawai di Jakarta membawakan minyak. sampai datang dengan jumlah banyak," katanya.

Sampai akhirnya Ida Dayak memilih untuk menjual minyak tanpa memberi pengobatan pada pasiennya.

"Saat ini tidak mengadakan pengobatan yang memerlukan minyak ibu Ida, ada di Taman Bungkul Surabaya," kata Ida Dayak.

Sampai pada akhirnya, Ida Dayak bisa beristirahat di sebuah hotel kawasan Kota Surabaya tanpa ada pasien yang mendatanginya.(*)



Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Akhirnya Ida Dayak Ditemukan, Kucing-Kucingan dengan Pasien Sampai Kirim Minyak Ibu Ida dari Jakarta, https://bogor.tribunnews.com/2023/05/03/akhirnya-ida-dayak-ditemukan-kucing-kucingan-dengan-pasien-sampai-kirim-minyak-ibu-ida-dari-jakarta?page=all.
Penulis: Sanjaya Ardhi | Editor: Ardhi Sanjaya




Other Videos By TribunJakarta Official


2023-05-03🔴 Bantah Tuduhan Pelakor, Tenri Ajeng Anisa Somasi Virgoun dan Inara Rusli: Emosi Banget
2023-05-03🔴Airlangga dan Muhaimin Iskandar Bertemu, Halalbihalal Golkar-PKB
2023-05-03🔴 Prabowo Subianto Hadiri Reuni Akbar Purnawirawan TNI - Polri di Yogyakarta
2023-05-03🔴TRIBUN TALKS - Rekayasa Lalu Lintas Penutupan Otista Bogor Terhambat Angkot
2023-05-03🔴Presiden Jokowi Undang 6 Ketua Umum Parpol ke Istana
2023-05-03BREAKING NEWS: Eks Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik Meninggal Dunia
2023-05-03🔴Buntut Tenri Ajeng Anisa Dituding Pelakor Rumah Tangga Virgoun, Kini Takut Keluar Rumah
2023-05-03Prakiraan Cuaca DKI Jakarta Kamis 4 Mei 2023: Jakarta Selatan Dilanda Hujan Petir Malam Hari
2023-05-03Ada Wasiat Ditemukan di Lemari, Mustopa Bakal Dimakamkan di Pemakaman Keluarga
2023-05-03Bisnis Kos-kosan AKBP Achiruddin Diduga Tak Berizin
2023-05-03Akhirnya Ida Dayak Ditemukan seusai Pindah-pindah Hotel, Lelah Diburu Pasien hingga Jual Minyak
2023-05-03Sudah Transfer Uang Rp 150 Ribu, Pedagang Kembang Tahu Dihipnotis Via Telepon hingga Linglung
2023-05-03Viral, Kisah Dokter Wayan, Hidup di Rumah Terbengkalai dan Tidur Dikelilingi Sampah
2023-05-03Sengaja Ceburkan Diri ke Laut Pantai Selatan, Seorang Pria Pakai Baju Hijau Tantang Nyi Roro Kidul
2023-05-03Lukai Pegawai hingga Terima 10 Jahitan, Kelakuan Mustopa juga Bikin Halal Bihalal Pengurus MUI Kacau
2023-05-03Polda Sumut Sita Mobil Milik AKBP Achiruddin, Diduga Dibeli dari Hasil Setoran Gudang BBM Ilegal
2023-05-03HARLEY Davidson AKBP Achiruddin Hasibuan Ternyata Sudah Dijual, Polisi Minta Uang Hasil Penjualan
2023-05-03Bak Legenda Roro Jonggrang, Perbaikan Jalan Rusak di Lampung Dikebut Semalam, Sebelum Jokowi Datang
2023-05-03Viral, Sopir Lupa Rem Tangan Saat Parkir, Taksi Miliknya Tiba-tiba Mundur hingga Nyemplung ke Kali
2023-05-03🔴 LIVE UPDATE: RABU 3 MEI 2023
2023-05-03Pelaku Penembakan Kantor MUI Bawa 4 Surat Isi Sumpah saat Beraksi, Ada yang Ditulis Tahun 2014



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek