๐Ÿ”ด Detik-detik Terakhir Brigadir J di dalam 20 Rekaman Kamera CCTV โ—

Subscribers:
1,130,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=AnPZ34FC4sQ



Duration: 5:06
335 views
1


Rangkaian peristiwa terakhir Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J yang meninggal pada 8 Juli 2022 lalu terekam dalam 20 rekaman kamera CCTV yang berhasil dianalisis.

Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) menyatakan mereka memeriksa dan menganalisis 20 rekaman kamera CCTV yang diambil dari 27 titik berbeda terkait kasus Brigadir J.

Brigadir J adalah salah satu ajudan Kadiv Propam nonaktif Irjen Ferdy Sambo.
Menurut keterangan Mabes Polri, dia tewas dalam baku tembak dengan ajudan lain, Bharada E, di rumah dinas Sambo di kompleks Asrama Polri Duren Tiga, Kalibata, Jakarta Selatan.

Mabes Polri juga menyatakan Brigadir J sempat diduga melecehkan dan mengancam istri Sambo, Putri Chandrawathi, dengan senjata api sebelum peristiwa berdarah itu terjadi.

Komisioner bidang Pemantauan dan Penyelidikan Komnas HAM Choirul Anam mengatakan, dari hasil analisis 20 rekaman kamera CCTV disimpulkan Brigadir J masih hidup dalam perjalanan dari Magelang, Jawa Tengah, menuju Jakarta.

Di dalam perjalanan itu, Brigadir J dan Bharada E sedang menjalankan tugas mengawal keluarga atasan mereka.

"Sampai di Duren Tiga dia (Brigadir J) masih hidup. Rombongan yang lain dan semuanya sehat, tidak kurang dari satu apa pun," kata Anam dalam jumpa pers pada Rabu 27 Juli 2022 kemarin.

Anam menyebutkan, dalam video yang merekam situasi di area Duren Tiga pada 8 Juli 2022, terekam jelas rombongan yang datang dari Magelang secara terpisah.

Beberapa orang yang belakangan disebut terlibat dalam struktur peristiwa penembakan yang menewaskan Brigadir J, termasuk di dalamnya Bharada E dan istri Sambo, Putri Chandrawathi, juga ikut terekam.

Anam mengatakan, bagian ini menjadi bagian yang paling penting.

"Ada Irjen Sambo, ada rombongan dari Magelang. Irjen Sambo masuk duluan, setelah sekian waktu ada rombongan baru pulang dari Magelang. Di situ terlihat Bu Putri, ada almarhum Brigadir J," kata dia.

Anam mengatakan, rekaman kamera CCTV di lokasi tewasnya Brigadir J hingga kini masih diteliti para penyidik Polri.

"Itu (rekaman video CCTV di TKP) salah satu yang sekarang, yang tadi di foto yang kami sampaikan itu, yang sekarang ada di Labfor untuk diteliti. Makanya minggu depan kami akan ketemu lagi dengan tim siber dan Labfor untuk memastikan itu," ucap Anam.

"Kalau rusak misalnya kenapa rusak, bisa ditarik ataukah tidak, bisa merekam ataukah tidak, dan lain sebagainya, minggu depan itu bagian yang akan kami dalami dengan Puslabfor dan Siber. Karena masih ada satu proses baik di Labfor maupun di Siber yang sekarang belum selesai," sambung Anam.

Komnas HAM sudah memeriksa 6 ajudan Sambo, termasuk Bharada E, pada Selasa 26 Juli 2022 lalu.

Anam mengatakan, Komnas HAM juga akan memeriksa data dari ponsel milik mendiang Brigadir J yang saat ini berada di tangan penyidik Polri. Selain itu, kata Anam, Komnas HAM bakal mengagendakan pemeriksaan terhadap Sambo serta sang istri.

#brigadirj #ferdysambo #cctv


Simak berita selengkapnya di http://pontianak.tribunnews.com/
Simak Video Viral lainnya https://pontianak.tribunnews.com/topic/berita-video


Follow us:

Instagram: https://www.instagram.com/tribunpontianak/
Facebook: https://www.facebook.com/TribunPontianakInteraktif/
Twitter: https://twitter.com/tribunpontianak
TikTok: tiktok.com/@tribunpontianak

Terima Kasih Telah Subscribe, Like, dan comment konten-konten menarik dari Kami.




Other Videos By Tribun Pontianak


2022-07-29Kisah Driver Ojol dapat Pelanggan Baik Hati, Dibelikan Kado untuk Anaknya yang Ulang Tahun
2022-07-29Viral Kakek Renta Diduga Dipaksa Ngemis oleh Cucunya
2022-07-29๐Ÿ”ด Okin Bertemu dengan Kembarannya si Penjual Jamu, Warganet: Mirip Banget Gak Kuat
2022-07-29๐Ÿ”ด Wajah Baru Usai Operasi Potong Jakun, Lucinta Luna Sedih Tak Ikut Citayam Fashion Week
2022-07-29๐Ÿ”ด Tawuran Antar Pelajar di Kota Padang, Satpol PP Lakukan Pengamanan dan Bubarkan Kerumunan
2022-07-29Kebakaran di Jakarta Barat, Terdengar Bunyi Ledakan Keras
2022-07-29๐Ÿ”ด Selingkuhan Awalnya Tak Tahu jika Kopda Muslimin Telah Beristri, Kerap Dijemput dan Bertemu di Kos
2022-07-29๐Ÿ”ด Kompolnas Ungkap Kondisi Terkini Irjen Ferdy Sambo Pasca Insiden Penembakan Brigadir J โ—
2022-07-29๐Ÿ”ด Istri Ferdy Sambo Keberatan Pemakaman Ulang Brigadir J Secara Kedinasan
2022-07-29๐Ÿ”ด Kebakaran Pabrik Garmen di Jakarta Barat, Diawali Bunyi Ledakan Keras
2022-07-29๐Ÿ”ด Detik-detik Terakhir Brigadir J di dalam 20 Rekaman Kamera CCTV โ—
2022-07-28ยฎ๏ธ ๐Ÿ”ด Jet Tempur Israel Serang Lebanon Selatan
2022-07-28Evakuasi Jenazah Kopda Muslimin #Shorts
2022-07-28Hasil Autopsi Kopda Muslimin, Tak Ada Tanda Kekerasan
2022-07-28ยฎ๏ธ ๐Ÿ”ด Viral Oknum Driver Taksi Online Lecehkan Selebgram
2022-07-28ยฎ๏ธ ๐Ÿ”ด Selebgram Manado Dilecehkan Oknum Driver Taksi Online
2022-07-28Bangunan 2 Lantai di Johor Baru Jakpus Roboh
2022-07-28Tangis Bahagia Ayah saat Datangi Sekolah Putranya
2022-07-28ยฎ๏ธ ๐Ÿ”ด Seorang Wanita Nyaris Jadi Korban Komplotan Skimming ATM
2022-07-28Proses Evakuasi Jenazah Kopda Muslimin
2022-07-28ยฎ๏ธ ๐Ÿ”ดMaling Curi Kotak Amal Masjid Pakai Mobil



Tags:
CCTV
ferdy sambo
brigadir j
brigadir joshua
brigadir yoshua
bharada e
kadiv propam
viral