Hakim Cecar Bripka RR hingga Kelabakan karena Cerita Tak Masuk Akal, Bharada E Senyum Sinis

Subscribers:
1,680,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=qvUOuTUDtxI



Duration: 0:49
2,105 views
28


TRIBUN-VIDEO.COM - Terdakwa Richard Eliezer alias Bharada E sempat tersenyum seolah mengejek saat terdakwa Ricky Rizal memberikan keterangan.

Dilansir TribunWow.com, gestur tersebut diperlihatkan ketika hakim ketua Wahyu Iman Santosa meragukan kebenaran cerita Bripka RR.

Hakim saat itu mempertanyakan kebenaran cerita Bripka RR soal perubahan BAP dan penyampaian skenario pembunuhan Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J oleh Ferdy Sambo.

Momen ini berlangsung saat sidang lanjutan kasus pembunuhan Brigadir J di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (5/12/2022).

Bripka RR menuturkan runtutan cerita ketika dirinya diminta Ferdy Sambo untuk mengikuti skenario yang dibuat.

"'Kamu pastikan bahwa kamu yang melihat Yosua yang nembak duluan ke arah Richard', Bapak menyampaikannya seperti itu," ungkap Bripka RR dikutip KOMPAS TV, Senin (5/12/2022).

"Di mana?," tanya Hakim.

"Di ruang Provos yang mulia," ucap Bripka RR.

Hakim sontak menukas dan menyebutkan bahwa sudah ada orang lain yang memeriksa Bripka RR di ruang tersebut.

Sehingga, diragukan kebenaran kesaksian Bripka RR soal penyampaian skenario oleh Ferdy Sambo saat itu.

"Di ruang Provos kan sudah ada yang meriksa saudara siapa waktu itu," timpal hakim.

Mendengar pernyataan hakim, Bharada E yang duduk di sebelah pengacaranya sontak tertawa sinis.

Namun, Bripka RR yang terlihat kelabakan, langsung menyambar dan mengatakan soal pemeriksaan lanjutan.

Ia juga menerangkan bahwa instruksi Ferdy Sambo tersebut membuatnya terpaksa mengubah BAP.

"Setelah itu kan kami lanjut pemeriksaan lagi, Yang Mulia," dalih Bripka RR.

"Dan itu mengubah keterangan yang tadinya disampaikan peristiwa di Magelang, suruh tidak disampaikan, jadi diubah."

Hakim kemudian memotong perkataan Bripka RR dan menyinggung mengenai kejanggalan yang ditemukannya.

Menurut Bripka RR, Brigadir J sengaja menghindar dari Putri sejak terjadi peristiwa yang diduga pelecehan seksual di Magelang, Jawa Tengah.

Hal ini berlawanan dengan kesaksian selanjutnya, yang menyebut Brigadir J berada semobil dengan Putri saat sudah di Jakarta.

"Coba, ada ketidaksesuaian di cerita saudara, saat di Magelang tadi, saudara satu mobil dengan saudara Yosua. Padahal nyata-nyata dia ngawal saudara Putri," kata hakim.

"Tetapi pada saat di Saguling, Yosua bisa satu mobil dengan saudara Putri. Itu bagaimana ceritanya, enggak masuk di akal gitu hlo."

Dari kursinya, Bharada E terlihat menatap tajam ke arah Bripka RR, sementara terdakwa Kuat Maruf yang juga hadir, memejamkan mata dan memijat keningnya.

"Artinya, kalau tadi saudara mengatakan, saudara Yosua menghindar dari saudara Putri, kenapa Yosua akhirnya ikut satu mobil dengan saudara menuju rumah Duren Tiga?," tanya hakim.

"Saya tidak tahu kenapa Yosua masuk, Yang Mulia," sebut Bripka RR.

Ia kemudian menerangkan bahwa selain dirinya, tak ada ajudan lain yang diajak untuk mengantar Putri isolasi ke rumah Duren Tiga.(*)


Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Bharada E Tersenyum Sinis, Hakim Cecar Bripka RR hingga Kelabakan: Gimana Ceritanya, Gak Masuk Akal, https://wow.tribunnews.com/2022/12/05/bharada-e-tersenyum-sinis-hakim-cecar-bripka-rr-hingga-kelabakan-gimana-ceritanya-gak-masuk-akal?page=all.
Penulis: Noviana Primaresti
Editor: Lailatun Niqmah




Other Videos By TribunJakarta Official


2022-12-05Prakiraan Cuaca DKI Jakarta, Selasa 6 Desember 2022 Jaksel dan Jaktim Hujan dari Siang hingga Malam
2022-12-05🔴BREAKING NEWS - Satu Dusun Lenyap Tertimbun Material Vulkanik Gunung Semeru, 2. 219 Warga Mengungsi
2022-12-05DPW PSI di DKI Jakarta Mundur dari Jabatanya, Mengaku Tak Sejalan Lagi dengan PSI
2022-12-05Tak Asal Beri Racun ke Keluarganya, DDS Belajar Memberi Takaran agar Korban Meninggal
2022-12-05🔴 LIVE UPDATE: SENIN 5 DESEMBER 2022
2022-12-05Jelang Rangkaian Acara Penikahan Kaesang dan Erina, Ratusan CCTV Disiapkan Polda Jateng
2022-12-05Deretan Aset Ferdy Sambo atas Nama Bripka RR: Ada Rekening Bank dan Sepeda Motor
2022-12-05Update Kondisi Erupsi Gunung Semeru Hari Kedua, Masih Bergemuruh hingga Keluarkan Letusan
2022-12-05Penyebab Kematian Satu Keluarga di Kalideres Terkuak, Polisi Jawab Kemungkinan Jadi Korban Kejahatan
2022-12-05Suhu Material Vulkanis Erupsi Gunung Semeru yang Timbun Satu Desa Mencapai 800 Derajat Celcius
2022-12-05Hakim Cecar Bripka RR hingga Kelabakan karena Cerita Tak Masuk Akal, Bharada E Senyum Sinis
2022-12-05Bus yang Kecelakaan di Magetan dan Tewaskan 7 Orang Ternyata Sudah Bermasalah Sebelum Tragedi Maut
2022-12-05Penyebab Driver Ojol Nekat Tewas Terobos Palang Pintu di Mangga Dua, sudah Diteriaki Petugas
2022-12-05Digelar Tanpa Penonton, Liga Indonesia Akhirnya Dilanjutkan dengan Kendali Menpora & Kapolri
2022-12-05Sehari sebelum Insiden, Bripka RR Sempat Lihat PC Tertidur dengan Wajah Pucat di Sofa Rumah Magelang
2022-12-05Peringatan Dini Cuaca Ekstrem 6 Desember 2022, BMKG: Waspada DKI Jakarta Berpotensi Hujan & Petir
2022-12-05Erupsi Gunung Semeru Tahun Lalu dan Hari Ini Bikin Warga Panik, Kini Ada 1.979 yang Mengungsi
2022-12-05Pengemudi Ojol Tewas Tertabrak KRL di Jalan Mangga Dua Raya, Makanan Pesanan Berserakan di Atas Rel
2022-12-0570 Persen Keterangan Bripka RR Diragukan, Ronny Talapessy Ungkap Kejanggalannya
2022-12-05Bertindak Tanpa Perintah Sambo, Cerita Bripka RR Buat Hakim Semakin Curiga Ada Kebohongan
2022-12-05Bripka RR Sebut Teguran Kuat Maruf Jadi Penyebab Brigadir J Menangis di Magelang



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek