Bertindak Tanpa Perintah Sambo, Cerita Bripka RR Buat Hakim Semakin Curiga Ada Kebohongan

Subscribers:
1,680,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=0zvSVIrBAqo



Duration: 1:00
632 views
4


Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ashri Fadilla

TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA - Terdakwa perkara dugaan pembunuhan berencana terjadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, Bripka Ricky Rizal memberikan kesaksian di persidangan pada hari ini, Senin (5/12/2022).

Dalam kesaksian, Ricky menyebutkan bahwa dirinya mengamankan senjata api yang melekat pada Brigadir J tanpa perintah Ferdy Sambo.

Padahal saat itu, Ricky merupakan ajudan dari Ferdy Sambo.

Di persidangan, jaksa penuntut umum (JPU) bertanya alasan Ricky tidak menceritakan peristiwa di Magelang, termasuk penyitaan senjata Brigadir J.

"Soal senjata Yosua juga kenapa enggak diceritakan?" Tanya JPU kepada Ricky di persidangan pasa Senin (5/12/2022).

Kemudian Ricky menjawab bahwa semestinya dia menceritakan hal tersebut.

"Jadi asliny saya saya kan harus bertanya dulu," kata Richard di dalam persidangan.

Tim JPU lantas mempertanyakan sikap Ricky yang mengamankan senjata tanpa perintah.

"Saudara sudah ambil tindakan. Saudara polisi kan?"

Ricky kemudian menjawab bahwa dia tidak menceritakan kejadian di Magelang kepada Sambo karena belum memperoleh penjelasan dari Brigadir J.

"Saya belum mendapat penjelasan apapun dari Yosua pada saat itu," ujar Ricky.

Penyitaan senjata Brigadir J yang dilakukan Ricky juga mendapat sorotan dari Majelis Hakim.

Dalam kesaksiannya, Ricky menceritakan di hadapan Majelis Hakim bahwa dirinya sempat menyita senjata api yang semestinya melekat pada Brigadir J.

Apalagi penyitaan senjata itu dilakukan setelah isteri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi menanyakan keberadaan Brigadir J.

Cerita demikian dianggap Hakim tidak masuk akal.

"Kalau dari cerita saudara tadi, saudara Putri menanyakan Yosua, tapi saudara malah mengamankan senjata. Ini kan enggak masuk di akal," kata Hakim Ketua, Wahyu Iman Santoso di persidangan pada Senin (5/12/2022).

Dari cerita itu, hakim justru mencurigai adanya perencanaan pembunuhan dari Magelang.

"Memang saudara sudah merencanakan (pembunuhan) di Magelang, bukan? Itu saja pertanyaan saya," tanya Wahyu.

"Tidak ada Yang Mulia," jawab Ricky.

Ricky pun menjelaskan bahwa dia menyita senjata yang melekat pada Brigadir J sebagai bentuk antisipasi.

"Saya hanya mengamankan senjata karena takut terjadi keributan lebih lanjut," kata Ricky. (*)


Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ricky Rizal Amankan Senjata Api Milik Brigadir J Tanpa Perintah Ferdy Sambo, https://www.tribunnews.com/nasional/2022/12/05/ricky-rizal-amankan-senjata-api-milik-brigadir-j-tanpa-perintah-ferdy-sambo?page=all.
Penulis: Ashri Fadilla
Editor: Wahyu Aji




Other Videos By TribunJakarta Official


2022-12-05Suhu Material Vulkanis Erupsi Gunung Semeru yang Timbun Satu Desa Mencapai 800 Derajat Celcius
2022-12-05Hakim Cecar Bripka RR hingga Kelabakan karena Cerita Tak Masuk Akal, Bharada E Senyum Sinis
2022-12-05Bus yang Kecelakaan di Magetan dan Tewaskan 7 Orang Ternyata Sudah Bermasalah Sebelum Tragedi Maut
2022-12-05Penyebab Driver Ojol Nekat Tewas Terobos Palang Pintu di Mangga Dua, sudah Diteriaki Petugas
2022-12-05Digelar Tanpa Penonton, Liga Indonesia Akhirnya Dilanjutkan dengan Kendali Menpora & Kapolri
2022-12-05Sehari sebelum Insiden, Bripka RR Sempat Lihat PC Tertidur dengan Wajah Pucat di Sofa Rumah Magelang
2022-12-05Peringatan Dini Cuaca Ekstrem 6 Desember 2022, BMKG: Waspada DKI Jakarta Berpotensi Hujan & Petir
2022-12-05Erupsi Gunung Semeru Tahun Lalu dan Hari Ini Bikin Warga Panik, Kini Ada 1.979 yang Mengungsi
2022-12-05Pengemudi Ojol Tewas Tertabrak KRL di Jalan Mangga Dua Raya, Makanan Pesanan Berserakan di Atas Rel
2022-12-0570 Persen Keterangan Bripka RR Diragukan, Ronny Talapessy Ungkap Kejanggalannya
2022-12-05Bertindak Tanpa Perintah Sambo, Cerita Bripka RR Buat Hakim Semakin Curiga Ada Kebohongan
2022-12-05Bripka RR Sebut Teguran Kuat Maruf Jadi Penyebab Brigadir J Menangis di Magelang
2022-12-05Keterangan Bripka RR Dianggap Tak Masuk Akal, Hakim Ketua Singgung Anak dan Istri di Rumah
2022-12-05Masih Ada 8 Orang yang Belum Ditemukan, Korban Meninggal Jadi 334 Jiwa
2022-12-05Alasan Anies Baswedan Naik Jet Pribadi saat Safari Politik, Ada Masalah di Penerbangan
2022-12-05Ketua RT: Temuan Mantra Dalam Rumah 1 Keluarga Tewas di Kalideres Dulu Dipakai Penangkal Roh Jahat
2022-12-05Polisi Masuki Rumah 1 Keluarga Tewas di Kalideres, 90 Menit Temukan Kain Putih Isi Mantra
2022-12-05Pemuda Ini Tetap Menikah meski Rumah Hancur dan Adik Meninggal akibat Gempa Cianjur
2022-12-05🔴LIVE | Kuat Maruf & Ricky Rizal Jadi Saksi Sidang Bharada E soal Kasus Brigadir J
2022-12-05Temuan Mantra Dalam Rumah 1 Keluarga Tewas di Kalideres, Ketua RT: Dulu Dipakai Penangkal Roh Jahat
2022-12-05Terungkap Kronologi Bus Masuk Jurang Menabrak Pembatas Jalan Magetan



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek