Penampakan Markas Kekaisaran Sunda Nusantara di Beji Depok

Subscribers:
495,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=zHN7_ndeVpk



Duration: 3:19
196 views
1


Lengkapnya di Website: https://kaltim.tribunnews.com/2021/05/07/news-video-penampakan-markas-kekaisaran-sunda-nusantara-di-beji-depok

Publik tengah dihebohkan dengan adanya Kekaisaran Sunda Nusantara, yang terungkap sejak salah seorang pria bernama Rusdi Karepesina yang mengaku sebagai warga kekaisaran, ditilang oleh polisi dan menunjukan surat izin mengemudi (SIM) yang tak lazim dari biasanya.

Dari situ, mulai terkuak lah siapa pemimpin dari Kekaisaran Sunda Nusantara, yang disebut-sebut bernama Alex Ahmad Hadi Ngala, dan bermarkas di Kota Depok.

Mencoba menelusuri kabar tersebut, awak media pun berhasil menemukan sebuah rumah dengan bangunan tua berwarna krem di Jalan Ciliwung, Kemiri Muka, Beji, Kota Depok.

Di bagian garasi terdapat dua unit mobil berwarna silver dan biru, dan beberapa pot tanaman hias di bagian terasnya.

Sekilas, rumah tersebut tak nampak seperti “markas” dari sebuah Kekaisaran.

Namun ketika awak media hendak mengkonfirmasi apakah benar rumah tersebut adalah sebuah markas, seorang wanita yang sedari awal duduk di kursi bagian teras pun menolaknya.

“Tidak, saya tidak terima tamu,” tegasnya pada wartawan, Kamis (6/5/2021).

Wanita tersebut mengatakan, bahwa Alex Ahmad Hadi Ngala sedang berada di luar rumah.

“Bapak sedang keluar, tidak ada tidak ada. Dari pagi,” ungkapnya.

Sesaat memberikan penjelasan maksud kedatangan, wanita tersebut pun tetap pada pendiriannya enggan memberikan klarifikasinya.

Namun, satu yang pasti, wanita tersebut mengakui bahwa ialah istri dari Alex Ahmad Hadi Ngala, yang disebut-sebut sebagai Panglima Kekaisaran Sunda Nusantara atau Majelis Agung Sunda Archipelago (MASA).

“Ia saya istrinya,” tegasnya singkat, yang tak berselang lama ia pun masuk ke dalam rumahnya.(*)


Editor: Wahyu Triono

#penampakan
#markas
#kekaisaransundanusantara
#sundanusamtara
#depok
#newsvideo
#tribunkaltim
#NewsvideoTribunKaltim




Other Videos By Tribun Kaltim Official


2021-05-08Hindari Penyekatan Mudik, Warga Ramai Manfaatkan Jalur Tikus
2021-05-08Truk Pengangkut Bahan Tekstil Terguling di Tol Cipali Majalengka, Muat Seorang Pemudik
2021-05-08Polisi Temukan Ambulans Angkut Pemudik, Mengaku Akan Jenguk Keluarga yang Sakit
2021-05-08Kejujuran Pedagang Amplop, Temukan Uang Rp 16 Juta Pilih Kembalikan
2021-05-07Jadwal Sidang Isbat Penetapan Lebaran Idul Fitri 2021
2021-05-07Teror Penembakan oleh OTK Sasar Toko Milik Anggota DPRD & Rumah Warga di Jatim
2021-05-07David da Silva Merapat ke Persija, Dirumorkan Bakal Gantikan Posisi Marko Simic
2021-05-07Manchester City vs Chelsea Malam Ini, Laga Pemanasan Final Liga Champions
2021-05-0710 Hari Terakhir Ramadhan, Ini Amalan-amalan Utama yang di Contohkan Rasulullah SAW
2021-05-07Pengakuan Umi Pipik Ungkap Masa Lalu Mendiang Suaminya
2021-05-07Penampakan Markas Kekaisaran Sunda Nusantara di Beji Depok
2021-05-07Suami Perawat yang Dibakar Belum Muncul, Kini Korban akan Jalani Operasi Plastik
2021-05-07Aguero Bersiap Kurangi Gaji demi Bermain di Barcelona
2021-05-07Beralih ke Layanan Digital, BNI Berencana Tutup 96 Kantor Cabang dalam Tahun Ini
2021-05-06Pemanasan Final Liga Champions Manchester City vs Chelsea
2021-05-06Angka Kematian Akibat Covid-19 Meningkat, Larangan Mudik Pemerintah Dianggap Tepat
2021-05-06Anies Baswedan dan Agus Yudhoyono Bertemu, Bahas Pilpres 2024?
2021-05-06Luna Maya Ungkit Wanita Perebut Pacarnya pada Uya Kuya
2021-05-06Villarreal Batalkan All England Final, Manchester United Hampir Terpeleset
2021-05-06Juventus vs AC Milan, Laga Hidup Mati Demi Jadi Pendamping Inter Milan
2021-05-06Eskalasi Kekerasan KKB Papua Meningkat



Tags:
viral
kekaisaran sunda nusantara
sunda nusantara
markas kekaisaran sunda nusantara
markas
depok
tribun kaltim