®️🔴 Pemuda Aceh Diculik Oknum Paspampres, Ketakutan Telpon Keluarga Meminta Uang Tebusan Rp 50 Juta

Subscribers:
1,120,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=w4f47Aq_4-A



Duration: 3:01
30,844 views
208


#pemuda #aceh #paspampres #tni #imammasykur #bireuen #pomdamjaya

Anggota DPD RI asal Aceh, H Sudirman atau yang lebih akrab disapa Haji Uma mengecam keras penganiayaan yang dilakukan oleh diduga oknum Paspampres terhadap warga Bireuen hingga meninggal dunia.

Dikutip dari Serambinews.com, pernyataan keras itu disampaikan Haji Uma pada Minggu 27 Agustus 2023, menyikapi meninggalnya seorang warga Aceh asal Bireuen bernama Imam Masykur gegara dianiaya oknum Pasukan Pengawal Presiden tersebut.

Atas tindakan itu, Haji Uma juga meminta Presiden Jokowi untuk memberhentikan secara tidak hormat pelaku yang diduga oknum Paspampres dan melakukan proses hukum terhadap pelaku tindakan biadab tersebut.

“Kita tidak bisa terima tindakan biadab ini. Kita minta Bapak Presiden Jokowi untuk menindak tegas pelaku atas perbuatan biadabnya," kata Haji Uma.

Ia menambahkan, walaupun tindakan biadap tersebut sudah ditangani Pomdam Jaya, namun kasus ini sangat mencoreng lembaga Kepresidenan.

Oleh karena itu, Haji Uma meminta Presiden Jokowi untuk mengambil tindakan tegas dan mengevaluasi setiap personel Paspampres.

Ada pun korban adalah seorang pemuda berusia 25 tahun bernama Imam Masykur, warga Gampong Mon Keulayu, Kecamatan Gandapura, Kabupaten Bireuen meninggal dunia di RSPAD Jakarta Pusat.

Korban tutup usia setelah dirinya mengalami pemerasan, dan penganiayaan yang mengakibatkan meninggal dunia yang diduga dilakukan oleh oknum Paspampres Praka Riswandi Manik dkk.

Penganiayaan hingga meninggal dunia terhadap Imam Masykur diketahui melalui video penyiksaan, foto surat laporan kepolisian, hingga berita acara penyerahan mayat dan video peti mati Imam Masykur yang beredar melalui pesan WhatsApp (WA).

Beberapa video yang beredar, dua di antaranya sangat menyayat hati.
Di mana Imam Masykur mendapatkan penyiksaan yang dilakukan oleh pelaku hingga hampir seluruh punggungnya mengalami luka-luka.

Sementara video lainnya, tampak Said Sulaiman selaku keluarga korban menerima telepon yang diduga suara Imam Masykur yang meminta Said Sulaiman untuk mencarikan uang sebesar 50 juta rupiah, sebagai tebusan dirinya.

Jika tidak dikirim segera maka Imam Masykur mengaku akan mati.
Terdengar juga diduga suara Imam Masykur seperti sangat ketakutan dalam berbicara.

Judul: Back Home
Artis: Apesaw
Tautan: https://business.facebook.com/sound/collection/?sound_collection_tab=sound_tracks&asset_id=1213012779422224&reference=artist_attr


Kumpulan video menarik, unik, viral, hiburan, dunia selebriti, gaya hidup, sport dan peristiwa terkini untuk Anda.

#TribunPontianakAwards2023 #KalbarMajuMenembusBatas
#KalbarMenembusBatas #TribunPontianakAwards #TribunPontianak15

Simak berita selengkapnya di http://pontianak.tribunnews.com/
Simak Video Viral lainnya https://www.youtube.com/c/TribunSingkawang1

Follow us:

Instagram: https://www.instagram.com/tribunpontianak/
Facebook: https://www.facebook.com/TribunPontianakInteraktif/
Twitter: https://twitter.com/tribunpontianak
TikTok: tiktok.com/@tribunpontianak

Terima Kasih Telah Subscribe, Like, dan comment konten-konten menarik dari Kami.




Other Videos By Tribun Pontianak


2023-08-27🔴 Kasus Bayi Tertukar - Polres Bogor Fasilitasi Rumah Bersama Orangtua Bayi Tertukar untuk Bonding
2023-08-27®️🔴 Hotman Paris Cari Pengacara Lokal Aceh Untuk Bela Keluarga Imam Masykur
2023-08-27Tampang Oknum Paspampres Terjerat Kasus Pemuda Aceh
2023-08-27🔴 Anies Baswedan Bicara Usai Sambangi Ketua Majelis Syuro PKS | Konferensi Pers Bakal Capres KPP
2023-08-27Rekaman Terakhir Pemuda Aceh Sebelum Dihabisi Oknum Paspampres
2023-08-27Telpon Terakhir Warga Aceh Sebelum Dihabisi Oknum Paspampres
2023-08-27®️🔴 Hotman Unggah Rekaman Kronologi Pemuda Aceh Diculik, Diperas Hingga Dihabisi Oknum Paspampres
2023-08-27Danpaspampres Respons Kasus Pemuda Aceh Korban Oknum Paspampres
2023-08-27®️🔴 Reaksi Hotman Paris Pemuda Aceh Diculik, Diperas Hingga Dihabisi Oknum Paspampres
2023-08-27Respon Hotman Paris Kasus Pemuda Aceh yang Diculik Oknum Paspampres
2023-08-27®️🔴 Pemuda Aceh Diculik Oknum Paspampres, Ketakutan Telpon Keluarga Meminta Uang Tebusan Rp 50 Juta
2023-08-27SOSOK Paspampres yang Diduga Siksa dan Habisi Warga Aceh
2023-08-27Respons Hotman Paris Soal Oknum Paspampres Aniaya Warga Aceh
2023-08-27Pengakuan Janggal Tukang Bangunan Habisi Dosen UIN Solo
2023-08-27Masyarakat Semakin Yakin Jokowi Dukung Prabowo untuk Pilpres 2024
2023-08-27®️🔴 Oknum Paspampres Diduga Culik, Minta Uang Tebusan Hingga Habisi Seorang Pemuda Asal Aceh
2023-08-27🔴 Kuli Proyek Bunuh Dosen UIN Solo Karena Dendam Usai Dimaki | Pihak Kampus BANTAH Pengakuan Pelaku
2023-08-27Potret Rumah Pasutri Diserang Hingga Suami Hilang Nyawa
2023-08-27®️🔴 Fakta-Fakta Tukang Bangunan Habisi Dosen Cantik UIN Solo Wahyu Dian Silviani
2023-08-27Relawan di Bogor Kompak Lepas Baju Dukungan Pada Prabowo
2023-08-27🔴 Hotman Paris Bertemu Pemasang Bendera ke Leher Anjing, Laporan Polisi Kini Dicabut



Tags:
pontianak
singkawang
video pontianak
video viral
viral
Kalbar
kalimantan
Tribun Pontianak Awards 2023
Kalbar Maju Menembus Batas
Kalbar Menembus Batas
Tribun Pontianak Awards
Tribun Pontianak 15
Pemuda Aceh Ketakutan
Menelepon Keluarga
Meminta Uang Tebusan Rp 50 Juta
Diperas Paspampres
Paspampres Minta Tebusan
TNI
Imam Masykur