Ronaldo Ditarik Keluar saat Berlaga Lawan Korsel, Reflek Marah dan Teriak: Aku Menyuruhnya Diam

Subscribers:
1,690,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=1AXTfZBg7NE



Duration: 3:13
3,109 views
7


TRIBUN-VIDEO.COM - Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo terlihat emosional saat ia ditarik keluar di babak kedua kontra Korea Selatan pada Jumat (2/12/2022) malam.

Pada menit 65, Ronaldo nampak ditarik keluar diganti oleh Andre Silva.

Terlihat CR7 berteriak lalu Pepe yang berada di sampingnya nampak menghibur Ronaldo.

Banyak yang mengira jika kemarahan Ronaldo karena sang pelatih terlalu terburu-buru menarik keluar sang Kapten.

Pelatih Portugal, Fernando Santos langsung memberikan klarifikasi.

"Ronaldo keluar lapangan dengan marah, benar. Namun dengan pemain Korea yang menekan dirinya dan mengusirnya dari lapangan," terang Santos, dikutip dari Mirror.

"Dia membalasnya (dengan kemarahan) itu sangat wajar," lanjut Santos.

"Saya mendengar apa yang dikatakan pemain Korea itu dalam bahasa Inggris, dan dengan jelas Ronaldo menjawab 'Anda pasti sangat terburu-buru agar saya pergi'. Pepe bahkan mengejar pemain Korea karena hal itu," jelasnya.

Sementara Ronaldo sendiri mengaku kalau meminta pemain Korea Selatan tersebut untuk diam.

"Yang terjadi adalah, sebelum kepergian saya, pemain dari Korea menyuruh saya untuk segera pergi. Aku menyuruhnya diam," ujar Ronaldo, dikutip dari B24.

"Dia tidak memiliki otoritas, dia tidak harus memberikan pendapat, dia akan mempercepat langkahnya jika dia menjadi wasit. Tapi tidak harus ada kontroversi, semuanya tetap di lapangan," tegas Ronaldo.

Laga Portugal vs Korea Selatan berakhir dengan kejutan.

Korea Selatan sukses memetik kemenangan penting atas Portugal dengan skor 2-1, Jumat (2/12/2022) pada pertandingan Grup H.

Korea Selatan mencetak gol lewat Kim Young-Gwon (27') dan Hwang Hee-Chan (90'+1).

Sedangkan Portugal mencetak golnya lewat Ricardo Horta (5').

Portugal keluar menjadi juara grup, sementara Korea Selatan berada di posisi kedua.

Portugal akan hadapi Swiss.

Sementara Korea Selatan akan hadapi Brasil di babak 16 besar Piala Dunia 2022.



Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ronaldo Marah saat Lawan Korea Selatan Piala Dunia 2022, Sindir Pemain Korsel: Aku Menyuruhnya Diam, https://www.tribunnews.com/piala-dunia-2022/2022/12/03/ronaldo-marah-saat-lawan-korea-selatan-piala-dunia-2022-sindir-pemain-korsel-aku-menyuruhnya-diam?page=all.
Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Tiara Shelavie




Other Videos By TribunJakarta Official


2022-12-02Stadion Manahan Jadi Tuan Rumah Liga 1, Percobaan 7 Pertandingan Tanpa Penonton
2022-12-02Elektabilitas Ganjar vs Anies Menurut Surver Hasilnya Beda Tipis, Hanya Terpaut 1 Persen
2022-12-02Yudo Margono Disetujui Gantikan Andika Perkasa, DPR Jadwalkan Pengesahan Panglima TNI Baru
2022-12-02Momen David Beckham dan Georgina Rodriguez Ketemu Keluarga Kerajaan Qatar di Stadion
2022-12-02Melayat di Rumah Duka Ferry, Bahlil Lahadalia Berkelakar Bahas Capres saat Bertemu Ganjar Pranowo
2022-12-02Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono Copot Marullah Matali dari Jabatan Sekda DKI Jakarta
2022-12-02Momen Suporter Kroasia Joget Gangnam Style Jelang Pertandingan, Teriak Heboh Sebut "Oppa"
2022-12-02Bukan Meninggal di Basement, Polisi Sebut Ferry Mursyidan Meninggal di Parkiran VIP Hotel Bidakara
2022-12-02Eks Menteri ATR/BPN Ferry Mursyidan Embuskan Napas Terakhir, Diduga Sempat Minum Obat Sakit Gigi
2022-12-02Motif Dhio Racuni Orangtua dan Kakak hingga Tewas Ngaku Diperlakukan Beda Padahal Paling Disayang
2022-12-02Ronaldo Ditarik Keluar saat Berlaga Lawan Korsel, Reflek Marah dan Teriak: Aku Menyuruhnya Diam
2022-12-02Baharada E Kerap Mimpi Buruk Selama 3 Pekan, Ngaku Merasa Bersalah seusai Tembak Mati Brigadir J
2022-12-02๐Ÿ”ด LIVE UPDATE: JUMAT 2 DESEMBER 2022
2022-12-02๐Ÿ”ด LIVE - Suasana Terkini Reuni 212 di Masjid At-Tin, Jemaah Berkumpul Sejak Jumat Dini Hari
2022-12-02Prakiraan Cuaca di DKI Jakarta, Sabtu 3 Desember 2022, Jaksel dan Jaktim Berpotensi Hujan
2022-12-02Peringatan Dini Cuaca Ekstrem untuk Sabtu 3 Desember 2022: Hujan Deras Guyur 32 Wilayah
2022-12-02Pinkan Mambo Minta Maaf pada Raffi Ahmad dan Nagita Slavina: Saya Mau Viral, Cari Uang
2022-12-02"Tidak Benar, Hanya Karangan Bharada E," Ferdy Sambo Bantah Soal Tangisan Wanita Asing
2022-12-02Momen Ayah Bharada E Beri Pesan Kepada Ferdy Sambo: Jantanlah, Harus Bertanggung Jawab
2022-12-02Nasib Apes, Calon Ketua LPM di Depok Ngaku Sudah Sebar Amplop Isi Rp 1 Juta: Cuma Dapat 2 Suara
2022-12-02Viral Calon Ketua LPM Gagal Terpilih, Kini Minta Warga Kembalikan Uang Rp 22 Juta



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek