Soal Rencana Liga 1 Pakai VAR, PSM Makassar Soroti SDM Wasit, Keuntungan bagi Tavares

Subscribers:
1,120,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=tKiTKeIau6c



Duration: 3:01
46 views
3


Liga 1 2023/2024 rencananya akan menggunakan teknologi Video Assistant Referee (VAR) pada pertengahan musim dari yang direncanakan PSSI selaku Induk Sepak Bola Indonesia.

Menurut PSSI, VAR yang sudah diberlakukan di berbagai kompetisi sepak bola dunia bahkan belakangan ada yang sudah diterapkan di sepak bola Asia Tenggara ini akan menjadi solusi dalam mengatasi kontroversi yang sering terjadi dalam pertandingan Liga 1.

Tapi, mewujudkan VAR di Liga 1 atau sepak bola Indonesia tidaklah semudah membalikkan telapak tangan, mengingat perlu adanya pelatihan, adaptasi hingga mekanisme penerapan VAR itu sendiri.

Menyambut baik rencana penggunaan VAR di Liga 1, PSM Makassar antusias sekaligus tak segan memberikan masukan agar bisa terealisasi dengan baik.

Menurut Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim, penggunaan VAR harus ditunjang dengan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) wasitnya.

"Yang tak kalah penting PSM Makassar juga mendorong agar pengadaan VAR seiring dengan peningkatan SDM wasitnya," ucap Sulaiman.

Musim lalu, PSM Makassar mungkin jadi satu di antara tim yang kerap dirugikan oleh keputusan wasit yang dianggap merugikan tim.

Pelatih PSM, Bernardo Tavares dalam beberapa momen konferensi pers tak hanya satu dua kali mengomentari kepemimpinan si pengadil lapangan dalam pertandingan.

Yang jelas, keberadaan VAR dalam kompetisi Liga 1 akan sangat menguntungkan baginya. Selain itu, keuntungan lainnya yang bisa dilakukan oleh klub, terutama oleh pelatih dalam menjalankan taktik dan strategi di lapangan.

"Paling tidak, kalau ide itu akan dijalankan, terutama bagi saya sebagai pelatih di Indonesia akan berani memainkan garis pertahanan sangat tinggi," bebernya.

Untuk saat ini, strategi semacam itu tidak bisa ia terapkan secara optimal dalam tim karena seperti apa yang dibahas di atas, keputusan wasit acap kali keliru. Terutama dari hakim garis dalam menyatakan offside.

Simak berita selengkapnya di http://pontianak.tribunnews.com/
Simak Video Viral lainnya https://www.youtube.com/c/TribunSingkawang1

#var #liga1 #wasit

Follow us:

Instagram: https://www.instagram.com/tribunpontianak/
Facebook: https://www.facebook.com/TribunPontianakInteraktif/
Twitter: https://twitter.com/tribunpontianak
TikTok: tiktok.com/@tribunpontianak

Terima Kasih Telah Subscribe, Like, dan comment konten-konten menarik dari Kami.




Other Videos By Tribun Pontianak


2023-05-10Kolam Lumpur Berdiameter Besar Terbentuk Pasca Semburan Lumpur
2023-05-10Penuturan Kepala BPBD Mengenai Kemunculan Semburan Gas Lumpur
2023-05-10Upacara Pembukaan TMMD ke-116 Reguler Perbatasan
2023-05-10Transfer Liga 1: Temukan Pengganti Supriadi, Persebaya Resmi Perkenalkan Wildan Ramdhani
2023-05-10Thailand Ingin Juara Grup B SEA Games 2023, Kans Vietnam Jumpa Timnas U22 Indonesia di Semifinal
2023-05-10Seni Budaya Pantak Dayak, Patung Keramat Dibuat untuk Menghormati Orang Hebat yang Sudah Meninggal
2023-05-10Pengacara Lukas Enembe Pakai Baju Toga Advokat Dibalik Rompi Tahanan KPK
2023-05-10Ketegaran Fahry Septian di SEA Games 2023, Tampil Apik di Timnas Voli di Tengah Kabar Duka
2023-05-10Makna Ukiran atau Motif Dayak yang Ada di Rumah Betang
2023-05-10VIRAL❗ Remaja Ludahi Spanduk Megawati & Puan, Ortu: Lalai & Minta Maaf
2023-05-10Soal Rencana Liga 1 Pakai VAR, PSM Makassar Soroti SDM Wasit, Keuntungan bagi Tavares
2023-05-10Tersangka Mutilasi dan Pengecoran Bosnya: Enggak Nyesal, Saya Puas
2023-05-10Filosopi Rumah Betang, Rumah Adat Suku Dayak Kalimantan❗
2023-05-10Ratusan Nakes Minta Pemerintah Hentikan Pembahasan RUU Kesehatan, Gelar Aksi Damai di DPRD Maluku
2023-05-10SEA Games 2023 - Media Vietnam Sebut Kamboja Tak Punya Peluang Pecundangi Timnas U22 Indonesia
2023-05-10VIRAL❗ KPK Akan Periksa Gubernur Lampung
2023-05-10VIRAL❗ Anies Kritik Jokowi Soal Mobil Listrik, Luhut Pasang Badan
2023-05-10Jelang Timnas U22 Indonesia vs Kamboja di SEA Games 2023, Indra Sjafri akan Lakukan Rotasi
2023-05-10PM Kamboja Minta Maaf Atas Insiden Bendera Terbalik di SEA Games 2023
2023-05-10Gol Man City Tidak Sah? Tayangan Ulang Terlihat Bola Sempat Keluar saat Man City Bangun Serangan
2023-05-10Tradisi Ngayau Suku Dayak Kalimantan, Tradisi Berburu Kepala yang Ditakuti Penjajah Jepang❗



Tags:
pontianak
singkawang
video pontianak
video viral
viral
Kalbar
kalimantan
liga 1
VAR
SDM
wasit
psm makassar
keuntungan
Bernardo Tavares
rencana liga 1 pakai VAR
hakim garis