Update Pencarian Sriwijaya Air SJ-182: Turbin Pesawat Tiba di Dermaga, Terdeteksi Sonar KRI Rigel

Subscribers:
1,690,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=k5iG9ksLLNw



Duration: 3:25
241 views
2


Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Dwi Putra Kesuma

TRIBUNJAKARTA.COM, TANJUNG PRIUK - Satu unit potongan mesin pesawat Sriwijaya Air SJ-182 berukuran besar tiba di Dermaga JICT II, Tanjung Priuk, Jakarta Utara, malam ini sekira pukul 22.15 WIB.

Pantauan TribunJakarta.com, potongan besar tersebut menyerupai mesin turbin pesawat.

Berwarna hitam legam seperti 'hangus' habis terbakar, potongan mesin ini harus diturunkan dari KRI Cucut menggunakan alat berat forklift.

Komandan KRI Cucut, Mayor Laut (P) Orri Kaufmann Ronsumbre, membenarkan bahwa potongan mesin tersebut merupakan turbin Sriwijaya Air SJ-182.

"Saya jelaskan bahwa telah ditemukan potongan mesin atau turbin dari pesawat Sriwijaya Air SJ-182 oleh tim penyelam TNI AL," ujar Mayor Orri di Dermaga JICT II, Minggu (10/1/2021) malam.

Lebih lanjut, Mayor Orri mengatakan bahwa turbin tersebut berhasil terdeteksi oleh sonar tiga dimensi milik KRI Rigel.

"Sebelumnya telah dilaksanakan pencarian menggunakan sonar tiga dimensi yang digunakan oleh KRI Rigel," ujarnya.

Sekira pukul 16.00 WIB, turbin ini pun berhasil diangkat dari dasar laut dan diserahkan ke KRI Cucut untuk dibawa ke Dermaga JICT II.

"Selanjutnya malam ini kami berhasil membawa puing ke Posko Utama Pencarian Dermaga JICT II Pelabuhan Tanjung Priuk dan akan diserahkan pada Basarnas untuk dilakukan tindakan lebih lanjut," pungkasnya.




Other Videos By TribunJakarta Official


2021-01-11Polisi Ungkap Kasus Prostitusi di Apartemen Green Pramuka Jakarta Pusat, 5 Orang Dinyatakan Buron
2021-01-11Wakapolda Metro Jaya Kunjungi Kampung Tangguh Covid-19 di Kawasan Sawah Besar, Jakarta Pusat
2021-01-11Keluarga Kapten Didik Gunardi, Pilot Asal Bekasi Manifest Sriwijaya Air SJ-182 Sempat Tak Percaya
2021-01-11Satu Penumpang Sriwijaya Air SJ-182 Teridentifikasi Atas Nama Okky Bisma
2021-01-11Hari Ketiga Pencarian, TNI AU Fokuskan Pencarian Pada Korban Pesawat Sriwijaya SJ-182 yang Mengapung
2021-01-11Menkes Jadwalkan Vaksinasi Massal 15 Januari Mendatang, BPOM Keluarkan Izin Darurat Hari Ini
2021-01-11Ditanya terkait Menikahi Gisella Anastasia, Wijaya Saputra: Ya tetapi Nanti, She is The One
2021-01-11Keluarga Kapten Didik Gunardi, Pilot Nam Air yang Menumpangi Sriwijaya Air SJ-182, Mengaku Pasrah
2021-01-11Tim DVI Terima 40 Sampel DNA dari Keluarga Penumpang Sriwijaya Air SJ 182
2021-01-11Bawa Dua Kapal, Polres Kepulauan Seribu Cek Lokasi Pesawat Sriwijaya Jatuh di Pulau Laki
2021-01-10Update Pencarian Sriwijaya Air SJ-182: Turbin Pesawat Tiba di Dermaga, Terdeteksi Sonar KRI Rigel
2021-01-10Kapolda Irjen Pol Fadil Imran Sampaikan Belasungkawa kepada Keluarga Penumpang Sriwijaya Air SJ-182
2021-01-10Penyelam Polri Temukan Bagian Tubuh dan Serpihan Pesawat Sriwijaya Air SJ-182
2021-01-10🔴 LIVE UPDATE: 12 Keluarga Penumpang Sriwijaya Air SJ-182 Melapor ke RS Polri Kramat Jati
2021-01-10Polair Temukan Sandal Jepit hingga Pembungkus Paket di Perairan Lokasi Jatuhnya Sriwijaya Air SJ-182
2021-01-10Pegawai AVSEC Bandara Soetta Sempat Hilang 19 Hari, Istri Histeris dan Langsung Memeluk saat Bertemu
2021-01-10Keluarga Penumpang Pesawat Sriwijaya Air SJ-182 Datangi Posko DVI di RS Polri Kramat Jati
2021-01-10Video Pantauan Udara TNI AU, Serpihan hingga Tumpahan Minyak Terlihat di Sekitar Pulau Laki
2021-01-10Bantu Pencarian Sriwijaya Air SJ-182, 5 Pesawat Diberangkatkan dari Lanud Halim Perdanakusuma
2021-01-108 Kantong Jenazah Berisi Serpihan Pesawat dan Potongan Tubuh Manusia Tiba di Posko Dermaga JICT II
2021-01-09PPKM Diterapkan di Tangsel, Ini Kegiatan yang Dilarang, Santri dan PKL Ikut Diatur



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek
Turbin Sriwijaya Air SJ-182 Tiba di Dermaga JICT
Terdeteksi Sonar Tiga Dimensi KRI Rigel
Sambangi RS Polri
Kapolda Irjen Fadil Sampaikan Belasungkawa ke Keluarga Korban Kecelakaan Sriwijaya SJ-182
Kapolda Metro Jaya
Irjen Fadil Imran
RS Polri Kramat Jati
ucapan belasungkawa
sriwijaya air sj-182
sriwijaya air pk-clc
musibah
musibah awal tahun