Negosiasi Rusia Ukraina yang Dipimpin Endorgan di Turki Berlangsung Tiga Jam, Pertempuran Diredakan

Subscribers:
1,690,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=-9f_iWSGeTs



Duration: 3:13
85 views
0


TRIBUN-VIDEO.COM - Negosiasi damai antara delegasi Rusia dan Ukraina di Turki dilaporkan tanpa jabat tangan satu sama lain.

Diketahui, dialog telah berlangsung dan selesai pada Selasa (29/3) kemarin di mana Presiden Erdogan menjadi mediator.

Dilaporkan, dialog damai tersebut mencapai kesepakatan positif di mana sejumlah pertempuran akan diredakan.

Pembicaraan berlangsung di kantor kepresidenan Dolmabahce Turki tersebut berlangsung tiga jam lamanya.

Setelaha perundingan, Rusia dikabarkan mengurangi aktivitas militernya di dekat Kiev dan Chernigov.

Keputusan strategis ini diumumkan Wakil Menteri Pertahanan Alexander Fomin di Moskow, Selasa (29/3/2022).

Dikutip dari Tribunnews.com, Fomin sebelumnya menerima briefing perkembangan terbaru dari delegasi Rusia yang dikirim bernegosiasi di Istanbul, Turki.

“Keputusan telah dibuat untuk secara drastis, dalam beberapa kali, mengurangi aktivitas militer ke arah Kiev dan Chernigov,” kata Fomin dikutip Russia Today.

“Kami berharap keputusan penting yang relevan akan diambil di Kiev dan kondisi untuk pekerjaan normal lebih lanjut akan tercipta,” lanjutnya.

Dia menjelaskan keputusan ini diambil karena fakta negosiasi persiapan kesepakatan netralitas dan status non-nuklir Ukraina.

Selain itu juga tentang penyediaan jaminan keamanan ke Ukraina memasuki fase praktis.

Pengurangan aktivitas pasukan Rusia dekat Kiev dimaksudkan untuk meningkatkan rasa saling percaya dan menciptakan kondisi yang diperlukan untuk negosiasi lebih lanjut.

Rincian lebih lanjut, Fomin menyebut akan diumumkan Staf Umum Rusia sekembalinya delegasi Rusia dari Istanbul.

Dengan ini, Fomin sekaligus mengingatkan Ukraina untuk sepenuhnya mematuhi Konvensi Jenewa.

Termasuk yang berkaitan perlakuan manusiawi terhadap tawanan perang Rusia.

Diketahui, Presiden Rusia, Vladimir Putin melakukan invasi ke Ukraina dengan tujuan demiliterisasi dan de-Nazifikasi Ukraina.

Operasi tersebut didorong permintaan Republik Rakyat Donetsk dan Lugansk (DPR dan LPR) untuk mempertahankan mereka dari serangan pasukan Kiev.

Putin juga ingin membebaskan rakyat Donbass dari kejahatan genosida.

(Tribun-video.com/Tribunnews)

https://video.tribunnews.com/view/351895/dimulai-tanpa-jabat-tangan-ini-hasil-negosiasi-rusia-ukraina-yang-dipimpin-endorgan-di-turki

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Hasil Nego Rusia-Ukraina di Istanbul Positif, Pertempuran di Sekitar Kiev Bakal Mereda, https://www.tribunnews.com/internasional/2022/03/29/hasil-nego-rusia-ukraina-di-istanbul-positif-pertempuran-di-sekitar-kiev-bakal-mereda?page=all.
Penulis: Setya Krisna Sumarga




Other Videos By TribunJakarta Official


2022-03-30Viral Video Bendera Merah Putih Terpasang Terbalik di Kantor Pemerintahan
2022-03-30Detik-detik Kelahiran Badak Sumatera, Sungguh Mengharukan
2022-03-30Waduh, Perhatikan Sosok Ini di Belakang Perawat Ada Apa?
2022-03-29Pengantin di Cikarang Sulap Rawa Jadi Tempat Nikah Mewah, Terungkap Biaya Dekorasi Capai Rp108 Juta
2022-03-29Nasib Pemuda Tutup Usia Akibat Sering Main Game Seharian
2022-03-29Temuan Benda Mirip Bom dengan Timer dan Kabel di Kawasan Balai Kota Solo, Ditemukan oleh Tukang Sapu
2022-03-29Keluarga dan Anak Angkat Dorce Ributin Warisan di Tanah Kuburan
2022-03-29Spesifikasi Pakaian Dinas Anggota Dewan Kebon Sirih dengan Anggaran Capai Rp1,7 M, Rp16 Juta Orang
2022-03-29Pascapenangkapan Terduga Teroris Densus 88 akan Deradikalisasi Anak yang Sudah Direkrut Jaringan NII
2022-03-29Rusia dan Ukraina Menjadwalkan Tandatangani Ketetapan Damai, Rusia Janji Batasi Serangan
2022-03-29Negosiasi Rusia Ukraina yang Dipimpin Endorgan di Turki Berlangsung Tiga Jam, Pertempuran Diredakan
2022-03-29Empat Nelayan Hilang dan Ratusan Rumah Hancur akibat Puting Beliung di Kepulauan Seribu
2022-03-29Viral Gedung Pemerintahan Ukraina Berlubang Besar Akibat Pasukan Rusia Jatuhkan Serangan ke Mykolaiv
2022-03-29Detik-detik Tukang Ojek Buka Bungkusan Ganja Ternyata Isi Seledri, Polrestabes Lakukan Pengecekan
2022-03-29Disparekraf DKI Jakarta Ingin Tawarkan Konser Justin Bieber di JIS, Tapi Masih Belum Ada Tanggapan
2022-03-29🔴 TRIBUNNEWS LIVE UPDATE SORE: SELASA 29 MARET 2022
2022-03-29🔴 TRIBUN TRAVEL UPDATE: SELASA 29 MARET 2022
2022-03-29🔴 TRIBUNNEWS LIVE UPDATE SIANG: SELASA 29 MARET 2022
2022-03-29Tabrak Pembatas Jalan, Mobil Terguling di Jalan Mayjen Sutoyo Kramat Jati
2022-03-29Ngeri! Ini Suasana saat Angin Puting Beliung Hancurkan Rumah di Kepulauan Seribu: Warga Panik
2022-03-29Kijang Innova Hancur Ditabrak Kereta di Pademangan, Suami Istri dalam Mobil Selamat dari Maut



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek
rusia
ukraina
invasi rusia-ukraina