Pemohon Paspor di Kantor Imigrasi Menurun 50 Persen akibat Wabah Corona

Subscribers:
1,690,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=vGqc37kWFw8



Duration: 2:59
76 views
0


Laporan wartawan TribunJakarta.com, Yusuf Bachtiar

TRIBUN-VIDEO.COM, BEKASI UTARA - Wabah virus corona yang terjadi di sejumlah negara membuat pemohon paspor di Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Bekasi mengalami penurunan sebesar 50 persen, Selasa, (17/3/2020).

Pantauan TribunJakarta.com di Kantor Imigrasi Kelas Kelas II Non TPI Bekasi, sejumlah pemohon masih nampak hadir untuk mengurus dokumen adminisrasi perjalanan tersebut.

B. Oni Armadia, Kepala Seksi Dokumen dan Izin Tinggal Keimigrasian Bekasi mengatakan, jumlah pemohon paspor menurun cukup drastis sejak wabah virus corona terjadi di beberapa negara termasuk di Indonesia.

"Terkait ada Covid-19 pemohonan paspor tentunya menurun jadi sehari kita berikan kuota 150 yang mendaftar beberapa hari ini menjadi 50 sampai 80 orang, jadi kurang lebih penurunan persentase 50 persen yang menggunakan permohonan paspor," kata Oni.

Penurunan ini lanjut Oni, sudah terjadi lebih dari satu bulan lalu, ditambah kebijakan sejumlah negara seperti Arab Saudi yang menutup kegiatan umroh akibat pandemi Covid-19.

"Sejak tanggal 3 februari sampai hari ini permohonan semakin hari semakin menurun, terkait haji dan umroh juga sangat berpengaruh terhadap pemurunan jumlah pemohon," jelas dia.

Permohanan paspor untuk perjalanan haji dan umroh memang menurut dia, paling mendominasi di Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Bekasi.

Selebihnya, permohonan paspor dilakukan untuk kebutuhan perjalanan dinas atau wisata ke negara lain.

"Tujuan negara kalau rata-rata sebagian besar untuk umroh dan haji ada juga yang wisata untuk ke Malaysia atau ke Singapura atau mungkin perjalanan dinas baik swasta maupun dari pemerintahan," paparnya.

Selain itu, kantor Imigrasi juga melakukan upaya antisipasi penyebaran virus corona dengan menyediakan hand sanitizer di beberapa titik ruangan pelayanan.

Penyediaan masker untuk pemohon dan pegawai juga disediakan terlebih untuk pegawai yang bersentuhan langsung dengan simpul-simpul pelayanan.

"Kemudian dari cleaning service kita membersihkan bagian-bagian yang sering dipegang pemohon setiap pagi siang sore, petugas yang bersentuhan langsung dengan dokumen kita berikan sarung tangan, kita juga bagikan vitamin untuk peningkatan daya tahan tubuh," jelas dia.

Selain itu, pihaknya juga bakal mewajibkan pengecekan suhu tubuh dengan menggunakan thermogun bagi setiap pemohon yang datang ke kantor imigrasi.

"Pengukur suhu juga sedang kita siapkan jadi nanti setiap pemohon yang akan masuk ke kantor imigrasi akan kita periksa," tandasnya.




Other Videos By TribunJakarta Official


2020-03-18VIDEO Panas Siswi MTS Tersebar Viral di WhatsApp, Kondisi Korban Memprihatinkan, Ini Fakta Terbaru
2020-03-18Ikuti Keppres Jokowi, Pemrov DKI Jakarta Bentuk Gugus Tugas Penanganan Covid 19
2020-03-18Menteri BUMN Erick Thohir Bakal Sulap Hotel Patra Comfort Jadi Ruang Isolasi, Tampung ODP Corona
2020-03-18Peluang Juventus untuk Dapatkan Paul Pogba pada Bursa Transfer Musim Panas 2020
2020-03-18Satu Pemain Juventus Kembali Positif Covid-19, Kini Blaise Matuidi Telah Terinfeksi
2020-03-17Berbeda dengen Suami yang Positif Narkoba, Vanessa Angel akan Segera Dipulangkan
2020-03-17Gubernur Anies Bentuk Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 di Jakarta
2020-03-17DKI Jakarta Jadi Daerah Pasien Corona Terbanyak, Pemprov DKI Tambah 3 RS Rujukan
2020-03-17Balai Kota DKI Jakarta Disemprot Disinfektan Antisipasi Penyebaran Virus Corona
2020-03-17Diliburkan akibat Wabah Corona, Para Guru SMAN 6 Jakarta Tetap Masuk dan Tunggu Keputusan Pemprov
2020-03-17Pemohon Paspor di Kantor Imigrasi Menurun 50 Persen akibat Wabah Corona
2020-03-17Libur Liga 1 Akibat Corona, Sergio Farias Beri Tugas untuk Para Pemain Persija
2020-03-17DPR Tawarkan Solusi Lain Atasi Corona Jika Lockdown Pilihan Terakhir
2020-03-17MUI Keluarkan Fatwa Ibadah saat Wabah Covid 19, Perbolehkan Tak Laksanakan Salat Jumat
2020-03-17Dampak Virus Corona, Anggota DPR Tidak Akan Lakukan Perjalanan Dinas Kedewanan
2020-03-17Vanessa Angel Diamankan Terkait Narkoba Bersama Suami dan Asistennya di Srengseng
2020-03-17Jadi Pemain Terbaik Premiere League Februari 2020, Bruno Fernandes Nyatakan Tekad Besarnya
2020-03-17Aktris Vanessa Angel Kembali Ditangkap Polisi Terkait Narkoba
2020-03-17Kondisi Kesehatan Patrick Cutrone, Kini Sudah Sembuh dari Demam dan Semakin Membaik
2020-03-17Alasan Dibalik Kenapa harus Isolasi Diri Mandiri Selama 14 Hari
2020-03-17Puluhan Warga Cipinang Melayu Mengungsi Akibat Banjir Satu Meter



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek
Pemohon Paspor
Kantor Imigrasi
Menurun
50 Persen
Wabah Corona