Pemuda Asal Sorong Dapat Jaket dari Presiden Jokowi

Subscribers:
1,690,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=hmLGBlQlAFo



Duration: 3:13
43 views
1


TRIBUN-VIDEO.COM- Hermanus Konjol (20), seorang pemuda asal Kabupaten Sorong Selatan, Papua Barat, mendapat jaket langsung dari Presiden Jokowi.

Ia mengaku, tidak menduga kunjungan RI 1 di Yonif Raider Khusus 752/Vira Yudha Sakti, untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi itu akan berlanjut pada penyerahan jaket dari Jokowi kepada dirinya.

Kurang lebih pukul 07.00 WIT, dirinya telah menunggu Jokowi di Vira Yudha Sakti.

Pasalnya, jaket berwarna putih polos, yang dipakai oleh Jokowi kala berkunjung ke Papua itu pun diincar bagi banyak pasang mata di lokasi tersebut.

"Saya dari rumah karena mau liat Bapak Jokowi, jadi harus mandi," ujar Konjol, kepada sejumlah awak media, Senin (4/10/2021).

"Pokoknya saya harus duduk tunggu saja, jadi Bapak dia masuk ke dalam, kita diri tadah panas saja di depan," lanjutnya.

Dalam diam, ia berharap bisa berjumpa langsung dengan Jokowi.

"Pas Bapak dia keluar dari Gedung Serbaguna Vira Yudha Sakti, saya teriak beliau untuk foto," tutur pria asal Sorong Selatan tersebut.

Seketika melihat ajakan tersebut, Jokowi langsung memanggil dirinya untuk maju dan berdiri di sampingnya.

Konjol menuturkan, saat berdiri di samping orang nomor satu RI itu, ia sempat berbincang-bincang dengannya.

"Bapak tanya saya kuliah di mana, dan saya jawab kemarin sedang lanjut di Jayapura. Cuman Bapak saya meninggal jadi kembali. ke Sorong dulu untuk urus berkas-berkas almarhum," ucapnya.

"Kemudian bapak tanya kuliah di mana, saya jawab di Universitas Cenderawasih (Uncen) Jayapura,"

Setelah itu, ia mengaku, Jokowi berpesan agar terus kuliah baik-baik.

Dalam perbincangan yang singkat tersebut, tiba-tiba orang nomor satu RI itu melepaskan jaketnya, dan langsung memenangkan pada Konjol, dan disaksikan ribuan pasang mata.

"Jujur rasanya bahagia sekali, bisa mendapat jaket dan menyaksikan langsung Bapak Jokowi dari dekat," imbuhnya.



Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Teriak Minta Foto, Pemuda Asal Sorong Malah Dapat Jaket dari Jokowi, Ini Foto-fotonya, https://www.tribunnews.com/regional/2021/10/04/teriak-minta-foto-pemuda-asal-sorong-ini-malah-dapat-jaket-dari-jokowi-ini-foto-fotonya?page=all.




Other Videos By TribunJakarta Official


2021-10-05Penyebab Sungai Cisadane Berwarna Merah, Hasil Limbah Plastik Bungkus Makanan Sosis
2021-10-05Viral Video Air di Aliran Sungai Cisadane Mendadak Berwarna Merah, Ternyata Ini Penyebabnya
2021-10-05Oknum Polisi Genit yang Goda Wanita di Kota Tangerang Sudah Dibebastugaskan
2021-10-05Pemprov DKI Jakarta Buka Suara terkait Perairan Ancol dan Teluk Angke yang Tercemar Paracetamol
2021-10-05PPKM Diperpanjang, Namun Jabodetabek Belum Turun Level
2021-10-05Lansia Tersambar Kereta saat Menyeberang Perlintasan Rel Kereta Tanpa Palang, Ini Kesaksian Warga
2021-10-05Air di Sungai Cisadane Mendadak Berubah Jadi Warna Merah Darah
2021-10-04Atraksi Helikopter Bawa Bendera Merah Putih di Langit Istana Kepresidenan, Peringati HUT ke-76 TNI
2021-10-04Pegawai dan Pemilik Warteg di Duren Sawit Alami Trauma Pasca-perampokan, Berharap Pelaku Ditangkap
2021-10-04Sempat Alami Down, Kini Aplikasi Media Sosial WhatsApp, Instagram, dan Facebook Berangsur Pulih
2021-10-04Pemuda Asal Sorong Dapat Jaket dari Presiden Jokowi
2021-10-04πŸ”΄ TRIBUNNEWS LIVE PON XX PAPUA PETANG: SENIN 4 OKTOBER 2021
2021-10-04πŸ”΄ TRIBUNNEWS LIVE UPDATE PETANG: SENIN 3 OKTOBER 2021
2021-10-04πŸ”΄ TRAVEL LIVE UPDATE: SENIN 4 OKTOBER 2021
2021-10-04πŸ”΄ TRIBUNNEWS LIVE PON XX PAPUA SIANG: SENIN 4 OKTOBER 2021
2021-10-04πŸ”΄ TRIBUNNEWS LIVE UPDATE SIANG: SENIN 3 OKTOBER 2021
2021-10-04Cara Anies Baswedan Berikan Semangat kepada Atlet DKI Jakarta yang Berlaga di PON XX Papua
2021-10-04Viral Foto Baliho Ucapan HUT ke-76 TNI Salah Tanggal, Wakil Wali Kota Depok Buka Suara
2021-10-04Keberadaan Ponsel Amalia Masih Misterius, Polisi Dibantu Warga Terus Berupaya Menemukannnya
2021-10-04Alasan Polisi Kembali Bongkar Makam dan Autopsi Jasad Tuti Suhartini dan Amalia Mustika
2021-10-04Jenazah Bocah Hanyut 13 Tahun Dibawa ke RS Polri Kramat Jati untuk Divisum



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek