Menteri KKP Edhy Prabowo Ditangkap KPK, Meme Susi Pudjiastuti Mendadak Trending di Twitter

Channel:
Subscribers:
173,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=vs2aefEPrp0



Duration: 2:15
170 views
2


TRIBUNBATAM.ID-- Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Rabu (25/11/2020) dini hari.

"Benar kita telah mangamankan sejumlah orang pada malam dan dini hari tadi," kata Wakil Ketua KPK Nawawi Pomolango dikutip TribunJakarta.com dari Kompas.com.

Tangan kanan Prabowo Subianto itu ditangkap di Bandara Soekarno-Hatta sepulangnya dari lawatan ke Amerika Serikat.

Penyidik senior KPK Novel Baswedan juga ikut dalam penangkapan tersebut.

KPK belum memberikan informasi lebih detail terkait penangkapan Edhy Prabowo.

"Maaf selebihnya nanti aja, saya masih dalam perjalanan ke kantor," kata Nawawi.

Kemudian, Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron mengatakan, penangkapan Edhy terkait dengan dugaan korupsi dalam ekspor benur atau benih lobster.

"Benar KPK tangkap, berkait ekspor benur," kata Ghufron.

Saat ini KPK juga belum memberikan penjelasan mengenai status hukum Edhy Prabowo.

Pantauan TribunJakarta.com di media sosial Twitter nama Edhy Prabowo menduduki jajaran trending topic.

Tak cuma Edhy Prabowo, nama mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti juga mendadak trending di Twitter.

Bahkan tagar Bu Susi menduduki posisi kedua.

Sebagain besar pengguna Twitter mengunggah meme soal reaksi Susi Pudjiastuti terkait berita penangkapan Edhy Prabowo.

Tak cuma itu banyak juga netizen yang meminta Jokowi untuk kembali menjadikan Susi Pudjiastuti sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan.

Edhy tercatat menjadi menteri pertama di era Pemerintahan Presiden Joko Widodo yang ditangkap dalam operasi yang dilakukan oleh KPK.

Pada era Jokowi-Jusuf Kalla periode 2014-2019, KPK memang menetapkan dua orang menteri sebagai tersangka, yakni Menteri Sosial Idrus Marham dan Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi.

Idrus Marham saat itu terjerat kasus suap terkait proyek pembangkit listrik 35.000 megawatt.

Sedangkan, Imam Nahrawi terjerat kasus suap terkait penyaluran dana hibah KONI. Namun, dua menteri tersebut tidak terjaring dalam operasi tangkap tangan KPK.

Penetapan Idrus dan Imam sebagai tersangka merupakan hasil pengembangan perkara yang dilakukan KPK.

Idrus dan Iman pun telah divonis bersalah.

Idrus dihukum dua tahun penjara dan kini telah menghirup udara bebas. Adapun, Imam divonis hukuman 7 tahun penjara dan kini masih mendekam di tahanan.


VE:MD




Other Videos By TribunbatamID


2020-11-25Detik detik Kapal Tongkang Batu Bara di Kutai Seruduk Perahu Nelayan
2020-11-25Pamit Bermain 2 Remaja Tertabrak Kereta Api Pengangkut Minyak
2020-11-25Beralasan Tak Lihat Rambu Peringatan, Pemotor Terobos Jalan Dicor yang Masih Basah
2020-11-25Nyangkut di Pagar, Buaya Sepanjang 3 Meter di Bontang Masuk Permukiman Ditangkap
2020-11-25Pelaku Mengaku Dapat Baju dari Jakarta, Polres Manokwari Tangkap Brigade Mobil Gadungan
2020-11-25Uangnya Senilai Rp 165 Juta Tak Bisa Dicairkan, Seorang Petani di Grobogan Hanya Bisa Menangis
2020-11-25Viral Mahasiswa IAIN Purwokerto Ikuti Wisuda Daring di Samping Makam Ayah
2020-11-25EFEK DEBAT PUBLIK RUDI VS LUKITA BAGI PEMILIH
2020-11-25Polisi Kawal Ketat Arena Debat Pilkada Batam, Lukita vs Rudi di Harris Hotel Batam Centre
2020-11-25Hadapi Debat Calon Wali Kota Batam, Lukita-Basyid Pilih Pakai Baju Melayu Warna Putih
2020-11-25Menteri KKP Edhy Prabowo Ditangkap KPK, Meme Susi Pudjiastuti Mendadak Trending di Twitter
2020-11-25Xenia "Adu Banteng" dengan Truk di Jalan Sragen-Ngawi, Sopir Tewas di TKP, Mobil Nyaris Hancur
2020-11-25Pak Raden Sang Peniup Bansi
2020-11-25Viral Ibu Hendak Melahirkan Harus Ditandu karena Jalan Rusak di Lebak, Lewati Sungai dan Jembatan
2020-11-25Laka Maut Adu Banteng Mega Pro Vs Vixion Tewaskan 3 Orang, Semua Korban Meninggal Dunia di Lokasi
2020-11-25KPK Benarkan Tangkap Menteri KKP Edhy Prabowo
2020-11-25Viral Pohon Pisang di Grobogan Bertandan 5 dan Bercabang 2, Pemilik Mengaku Sempat Dapat Firasat
2020-11-25VIRAL Pengendara Motor Nekat Terobos Jalan yang Basah karena Sedang Dicor: Bisa Baca Rambu Gak?
2020-11-25Video Detik-detik Kapal Tongkang Batu Bara Senggol Perahu Nelayan yang Terparkir, Ini Kronologinya
2020-11-25Bakal Ditempatkan di Sel Pria karena Terjerat Kasus Narkoba, Polisi: Millen Sendiri Enggak Masalah
2020-11-25Kakek Bertopi Koboi Ngamuk! di Toko HP karena Tidak Jual Nokia



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek
Menteri KKP
Edhy Prabowo
Ditangkap KPK
Meme Susi Pudjiastuti
Mendadak Trending
Twitter
Menteri KKP Edhy Prabowo Ditangkap KPK
Meme Susi Pudjiastuti Mendadak Trending di Twitter
TRIBUNBATAMID