Perhatikan 4 Hal Ini Sebelum Pinjam Uang dari Fintech

Subscribers:
1,000,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=BJWyNsSPIf4



Duration: 1:28
167 views
1


Mewabahnya pandemi Covid-19 memukul sektor perekonomian, hingga berdampak langsung ke masyarakat. Berkurangnya penghasilan membuat tak sedikit masyarakat kesulitan dalam memenuhi kebutuhan. Kebutuhan dana yang mendesak ini pun seringkali dimanfaatkan oleh oknum perusahaan teknologi keuangan atau fintech lending.

Ketua Satgas Waspada Investasi (SWI) Tongam L Tobing mengatakan, di tengah pandemi ini tidak menyurutkan para penipu investasi atau Fintech lending melakukan aksinya. Justru momen seperti ini sangat dimanfaatkan para oknum tersebut. "Para pelaku ini melihat momen saat ini sebagai waktu yang tepat.

Apalagi saat ini mereka melihat banyak masyarakat membutuhkan pendapatan atau penghasilan untuk menghidupi kebutuhan di masa pandemi ini," ujar Tongam dalam sebuah diskusi virtual di Jakarta, Kamis (28/5/2020). Oleh karena itu, lanjut dia, masyarakat sangat perlu untuk meningkatkan kewaspadaan bila memang ingin melakukan peminjaman secara online melalui fintech lending.

Tongam juga memberikan 4 tips ketika ingin melakukan peminjaman secara online di fintech lending. Pertama, sebelum melakukan peminjaman secara online di Fintech lending masyarakat harus mengecek apakah fintech tersebut terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

"Cara melihat terdaftar atau tidaknya bisa melalui situs resmi OJK yaitu ojk.go.id," jelasnya. Kedua, masyarakat harus melakukan peminjaman sesuai kebutuhan dan kemampuan membayar. Ia menyarankan masyarakat agar tidak melakukan peminjaman dengan sistem gali lubang tutup lubang.

Ketiga, lanjut dia, usahakan meminjam untuk kegiatan yang produktif, dengan begitu masyarakat yang meminjam bisa meningkatkan ekonomi kelurga dan memiliki daya untuk membayar kembali pinjaman tersebut.

Simak berita selengkapnya dengan klik link di bawah ini:

https://money.kompas.com/read/2020/05/28/154844026/mau-pinjam-uang-dari-fintech-di-tengah-covid-19-perhatikan-4-hal-ini

Penulis : Elsa Catriana
Penulis Naskah: Rizkia Shindy
Video Editor: Alfiyan Oktora Atmajaya

Media sosial Kompas.com :
Facebook: https://www.facebook.com/KOMPAScom/
Instagram: https://www.instagram.com/kompascom/
Twitter: https://twitter.com/kompascom
LINE: https://line.me/ti/p/@kompas.com




Other Videos By Kompascom Reporter on Location


2020-05-30Tanggapan Ernest Prakasa soal Viralnya Bintang Emon
2020-05-30George Floyd Tewas Diinjak Polisi, Agnez Mo: Hati Saya Terluka
2020-05-29Demo Rusuh atas Kematian George Floyd, KJRI Chicago Pastikan WNI Aman
2020-05-29PSBB Jawa Barat Diperpanjang
2020-05-29Demi Serap Tenaga Kerja, Proyek Irigasi Digarap Tanpa Alat Berat
2020-05-29Halalbihalal, Ma'ruf Amin: Mohon Maaf kalau Ada Perhatian yang Kurang
2020-05-29Wakil Ketua DPR Sebut “New Normal” Bisa Dimulai dengan Baik dalam Waktu Dekat
2020-05-29Viral, Video Pria Mabuk Acungkan Senjata Tajam di Banjarmasin
2020-05-29Informasi Terkini soal Layanan SIM, STNK, dan BPKB
2020-05-29Pengelola Ingin Mal Segera Dibuka
2020-05-29Perhatikan 4 Hal Ini Sebelum Pinjam Uang dari Fintech
2020-05-29Jokowi: Hati-hati, Begitu Ada "Imported Case" Covid-19
2020-05-29Muncul Petisi Tolak Aktivitas Belajar di Sekolah Juli 2020 karena Khawatir Penularan Covid-19
2020-05-29Jubir Luhut: 500 TKA China Dibutuhkan untuk Mempercepat Pembangunan Smelter
2020-05-29Viral, Video Anggota Polantas di Pekanbaru Tak Jadi Tindak Pelanggar
2020-05-29Mendagri Tito Karnavian Gunakan Masker Bergambar Wajahnya Sendiri
2020-05-29Viral, Video Mobil Ditembus Besi Pembatas Jalan di Tol Pemalang-Batang
2020-05-29Kepala Seorang Bocah Terjepit di Teralis, Damkar Bantu Bebaskan
2020-05-29Viral Video Anggota Polda Banten Patungan Bayar Orderan Driver Ojol
2020-05-29Viral! Polisi Patungan Bayar Orderan Fiktif Driver Ojek Online
2020-05-29Jokowi Prediksi Tren Pariwisata Bergeser ke "Solo Traveling" hingga "Staycation"