Polisi Temukan Klenting Mungil, Dugaan Satu Keluarga di Kalideres Lakukan Ritual Semakin Menguat

Subscribers:
1,690,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=hFwscUevdpQ



Duration: 1:00
331 views
2


TRIBUN-VIDEO.COM - Dugaan soal satu keluarga yang tewas di Kalideres kerap melalukan ritual semakin menguat.

Setelah sebelumnya polisi menemukan kemenyan dan buku mantra, kini turut ditemukan juga sebuah klenting mungil.

Penelusuran TribunJakarta, klenting mungil bentuknya mirip sebuah kendi tapi bentuknya sangat kecil seukuran ibu jari orang dewasa.

Di leher klenting mungil biasanya terikat sebuah benang. Pada dasarnya digunakan sebagai pendulum.

Baca juga: Tunggu Laporan Akhir, Alasan Polisi Ekspos Penyebab Satu Keluarga Tewas di Kalideres Jumat Pekan Ini

Klenting mungil kerap dipakai dalam ritual dan dianggap mempunyai kekuatan di antaranya untuk mempengaruhi untuk lawan jenis, pengasihan atau penarik sukma.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi mengatakan benda tersebut diduga digunakan oleh korban meninggal untuk melakukan ritual.

"Dari TKP terakhir, kami temukan ada namanya buli-buli ataupun klentingan. Ini salah satu dugaan kita dari tim psikologi forensik merupakan salah satu yang dianggap benda-benda yang digunakan untuk ritual," ujarnya, kepada wartawan, Senin (5/12/2022) malam.

Kendati demikian, eks Kapolres Metro Jakarta Pusat itu belum mau membuka secara gamblang terkait temuan tersebut.

Adapun hal itu nantinya akan disampaikan dalam hasil akhir penyelidikan kasus kematian satu keluarga pada Jumat (9/12/2022) pekan ini.

"Buli-buli silakan cari sendiri apa itu, ataupun klentingan, tapi tidak ada kaitannya dengan tugas kami," kata dia.

"Tugas kami hanya menentukan ada pidana atau tidak. Secara psikologis perilaku dan sebagainya akan dijelaskan oleh psikologi forensik," kata Hengki.

Kombes Hengki Haryadi mengatakan, akan mengungkap penyebab kematian empat orang satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat pada Jumat (9/12/2022) pekan ini.

Hal itu dilakukan usai penyidik bersama tim gabungan ahli kedokteran forensik hingga laboratorium forensik telah mengetahui penyebab kematian satu keluarga tersebut.

"Tim penyidik dan tim ahli bersepakat bahwa rilis akan dilaksanakan pada Jumat sore di ruang rilis Ditreskrimum Polda Metro Jaya," ujar Hengki, Senin (5/12/2022).

Ia menuturkan, penyebab kematian diungkap pada Jumat pekan ini sembari menunggu penyusunan laporan akhir dari para ahli.

"Sambil menunggu penyusunan laporan akhir dari kedokteran forensik, khususnya patologi anatomi dan pemeriksaan dari ahli sosiologi agama," kata eks Kapolres Metro Jakarta Pusat itu.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Dugaan Satu Keluarga di Kalideres Lakukan Ritual Menguat, Polisi Temukan Klenting Mungil, https://jakarta.tribunnews.com/2022/12/06/temuan-baru-klenting-mungil-perkuat-penyebab-tewasnya-satu-keluarga-di-kalideres-untuk-ritual?page=all.




Other Videos By TribunJakarta Official


2022-12-06Terbungkus Kantong Plastik, Bayi Laki-laki Ditemukan di Tempat Sampah Terminal Pulogebang
2022-12-06Fakta di Balik Keseruan Warga Cengkareng Rebutan 'Uang dari Langit' yang Viral di Media Sosial
2022-12-06Pelaku Pembunuhan di Magelang Tak Terlihat Berduka Setelah Bunuh Ortu dan Kakak, Tak Dibela Keluarga
2022-12-06Temuan Kain Putih Berisi Mantra di Rumah Keluarga Kalideres, Diduga Sebuah Jimat
2022-12-06Respons Ferdy Sambo saat Bharada E Berani Singgung Isu Perselingkuhan: Jangan Libatkan Istri Saya
2022-12-06Dugaan Satu Keluarga di Kalideres Lakukan Ritual Menguat, Polisi Temukan Klenting Mungil
2022-12-06Eks Karo Provost Ungkap Skenario Pelecehan Putri Candrawathi: Dipegang-pegang Pahanya
2022-12-06Sambo Curigai pada Bharada E, Menduga ada Sosok yang Menyuruh Mengarang soal Sosok Wanita Misterius
2022-12-06Aturan Pakaian Tamu Pernikahan Kaesang dan Erina di Mangkunegara, Dilarang Pakai Motif Batik Ini
2022-12-06Bisa Beli Racun Ratusan Ribu untuk Habisi Nyawa Keluarganya di Magelang,Terungkap Asal Uang DDS
2022-12-06Polisi Temukan Klenting Mungil, Dugaan Satu Keluarga di Kalideres Lakukan Ritual Semakin Menguat
2022-12-06Catatan Pertemuan Persija Vs Borneo FC, Skuad Macan Kemayoran Selalu Kalah di Era Pandemi
2022-12-06Dinyatakan BOHONG oleh Lie Detector, Kuat Maruf Tetap Ngaku Tak Lihat Ferdy Sambo Tembak Brigadir J
2022-12-06Sejumlah Pengurus Ponpes di Zona Merah Semeru Menolak Dievakuasi, Santri Tidak Mengungsi
2022-12-06Polisi Klaim Penyebab kematian Satu Keluarga di Kalideres Terungkap : Kasus akan Dihentikan
2022-12-06Presiden Jokowi Tolak Amplop Sumbangan, Jelang Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono
2022-12-06Ferdy Sambo Izinkan Hendra Kurniawan Naik Private Jet, Temui Keluarga Brigadir J di Jambi
2022-12-06Terungkap Penyebab Keluarga di Kalideres Tewas, Polisi akan Membukanya pada Jumat Pekan Ini
2022-12-06Kisah Warga Cium Wangi Melati dari Jasad Ibu Peluk Anak Korban Gempa Cianjur, Tertimbun 3 Hari
2022-12-06Bharada E Bantah Kesaksian Bripka RR soal Perintah Menembak: Tahu tapi Ngga Mau Bicara
2022-12-06Saksi Susanto Ungkap Kekecewaan di Depan Ferdy Sambo: Jenderal Kok Bohong



Tags:
TRIBUNJAKARTA
Tribunnews
Tribun-Video
Jakarta
Jabodetabek