Penyebab Kasus Harian Covid-19 di Jawa Timur Meningkat

Subscribers:
1,000,000
Published on ● Video Link: https://www.youtube.com/watch?v=wcXHrbeI_pU



Duration: 1:17
121 views
1


Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo mengungkapkan sejumlah penyebab kasus harian Covid-19 di Jawa Timur meningkat dalam beberapa hari terakhir. Menurut Doni, hal itu disebabkan aktifnya empat klaster yang menjadi sumber penularan Covid-19 di sana.

"Jawa Timur ini termasuk daerah yang potensi dari klaster tertentu sangat tinggi. Antara lain dari Gowa, kemudian jemaah tabligh, termasuk juga yang berasal dari dalam yaitu Pesantren Temboro dan Pabrik Sampoerna," ujar Doni usai rapat bersama Presiden Joko Widodo melalui video conference, Rabu (27/5/2020).

Menindaklanjuti temuan itu, Gugus Tugas beserta Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur terus melacak orang-orang yang terlibat kontak dengan empat klaster tersebut. Ia menilai seluruh elemen pemerintah di Jawa Timur telah bekerja sama secara baik. Hal itu terlihat dari koordinasi antara Pemerintah Provinsi Jawa Timur dengan jajaran TNI dan Polri yang dinilai rapi.

Pemerintah pusat juga memberikan dukungan agar kurva penularan Covid-19 di Jawa Timur bisa melandai. Dukungan dari pemerintah pusat berupa dua unit mobile polymerase chain reaction (PCR) laboratorium yang masing-masing berkapasitas empat mesin.

Kedua unit mobile PCR laboratorium itu bisa mengetes 800 spesimen dalam sehari. "Kemudian ada tiga unit rumah sakit lapangan yang berupa tenda dengan fasilitas AC dan pendukung lainnya. Pemerintah dalam hal ini Gugus Tugas telah menyalurkan dana operasional untuk rumah sakit lapangan sebesar Rp 10 miliar," lanjut Doni.

Simak berita selengkapnya dengan klik link di bawah ini:

https://nasional.kompas.com/read/2020/05/27/20470121/ini-penyebab-kasus-harian-covid-19-di-jawa-timur-meningkat

Penulis : Rakhmat Nur Hakim
Penulis Naskah: Rizkia Shindy
Video Editor: Dina Rahmawati

Media sosial Kompas.com :
Facebook: https://www.facebook.com/KOMPAScom/
Instagram: https://www.instagram.com/kompascom/
Twitter: https://twitter.com/kompascom
LINE: https://line.me/ti/p/@kompas.com




Other Videos By Kompascom Reporter on Location


2020-05-28Instruksi Sosialisasi "New Normal" secara Masif
2020-05-28New Normal, Menpar Janjikan Promo Wisata dengan Harga Menarik
2020-05-28Wali Kota Bekasi Tak Khawatir jika Kasus Covid-19 Meningkat Saat New Normal
2020-05-28New Normal, Ini Sektor-sektor yang Bisa Beroperasi Lebih Awal
2020-05-28Mahfud Dapat Meme “Corona is Like Your Wife”
2020-05-28Kalender Pendidikan Tahun 2020/2021, Masuk Sekolah 13 Juli 2020
2020-05-28Gordon Ramsay Belajar Masak Rendang di Sumatera Barat
2020-05-28Skenario New Normal di Sekolah Bakal Seperti Apa?
2020-05-28Susi Pudjiastuti Kini Jualan Kaus "Tenggelamkan" di E-Commerce
2020-05-28Tak Punya SIKM, Tidak Bisa Naik Kereta dari dan ke Stasiun Gambir
2020-05-28Penyebab Kasus Harian Covid-19 di Jawa Timur Meningkat
2020-05-28Pilkada di Tengah Pandemi Covid-19 Dinilai Lebih Rawan Buka Ruang Korupsi
2020-05-28Pejabatnya Dicopot jika Proyek BUMN Tak Penuhi TDKN
2020-05-283 Hari Terapung, 6 ABK Bertahan Hidup Minum Air Laut
2020-05-28Kasus Pendeta Cabuli Anak di Surabaya, Komnas PA Minta Pelaku Dihukum Kebiri
2020-05-28Pemprov Tanggapi soal Cuitan Bobroknya Penanganan Corona di Surabaya
2020-05-27Ini Alasan Pelaku Unggah Video Syur Mirip Syahrini
2020-05-27Bupati Bangkalan Tinjau Kampung Tangguh, Apa Itu?
2020-05-27Cara Pengisian dan Daftar Pertanyaan Sensus Penduduk Online 2020
2020-05-27Penyebar Video Syur Mirip Syahrini Ditangkap, Terancam 12 Tahun Penjara
2020-05-27Jokowi Minta Jawa Timur Menjadi Perhatian Penuh Menteri Kesehatan dan Ketua Gugus Tugas



Tags:
Penyebab Kasus Harian Covid-19 di Jawa Timur Meningkat
Doni Monardo
Covid-19
Virus
Virus Corona
Surabaya
Jawa Timur
Risma
Tri Rismaharini
Khofifah
Sidoarjo
Wali Kota Surabaya
pemprov Surabaya
berita
berita hari ini
berita terbaru
berita terkini
breaking news
hari ini
kompas
kompas tv
kompas live
indonesia
jakarta
2020
kompas reporter on location